spot_img
Sunday, September 15, 2024
spot_img

Ibu Kos Meninggal Mendadak

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG-  Seorang perempuan ditemukan meninggal dunia di kamar rumah yang ditinggalinya, Jalan Taman Borobudur Selatan Kota Malang, Senin (30/10) siang. Kapolsekta Lowokwaru, AKP Anton Widodo mengatakan, perempuan yang ditemukan meninggal dunia tersebut bernama Jeni, 60.

Ia ditemukan pertama kali oleh anak kos yang menyewa di sana. Dikatakan Kapolsek, anak kos tersebut hendak membangunkan Jeni. “Kok tidak bangun-bangun. Saat dicek, ternyata korban sudah dalam kondisi meninggal dunia,” ujarnya di lokasi kejadian. Melihat ini, anak kos itu pun melapor ke warga dan polisi.

Anggota Polsekta Lowokwaru yang menerima laporan ini, segera datang ke lokasi kejadian bersama tim Inafis Satreskrim Polresta Malang Kota. “Jenazah korban dievakuasi ke IKF RSSA Malang untuk menjalani visum,” terang Anton. Tim Inafis sendiri tidak menemukan tanda-tanda kekerasan maupun penganiayaan di tubuh Jeni.

Dilanjutkan Anton, pihaknya belum mengetahui penyebab Jeni meninggal dunia. Namun, Jeni diindikasikan meninggal satu jam sebelum ditemukan. “Kami masih menunggu hasil visum dari dokter,” imbuhnya. Jeni sendiri tinggal di rumah bersama keluarga, pembantu, dan anak kos. (den/mar)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img