Tuesday, March 11, 2025

Iftar Ramadan di Atria Hotel Makin Seru dengan Lomba Kostum dan Foto

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Iftar Ramadan Kareem di Atria Hotel Malang tahun ini semakin meriah dengan kehadiran para tamu yang mengenakan kostum unik demi kesempatan memenangkan hadiah eksklusif. Berbagai gaya kreatif ditampilkan, mulai dari kostum wisuda, jubah Gryffindor ala Harry Potter, busana adat Dayak, hingga kebaya Jawa modern.

Kemeriahan ini merupakan bagian dari dua kompetisi spesial yang digelar Atria Hotel Malang selama bulan Ramadan. Marketing Communication Manager Atria Hotel Malang, Eko Aprianto, menjelaskan bahwa kompetisi ini bertujuan untuk memberikan pengalaman berbuka puasa yang tak hanya istimewa dari segi kuliner, tetapi juga menyenangkan dengan sentuhan kreativitas.

-Advertisement- Satu Harga Tiga Media
Malang Posco Media

“Kompetisi pertama adalah Best Costume Competition, di mana satu pemenang beruntung dengan kostum terbaik akan mendapatkan voucher menginap. Pengundian dilakukan setiap hari Sabtu,” ujar Eko.

Selain itu, tersedia pula Best Photo/Video Competition. Dalam kategori ini, tiga pemenang dengan unggahan foto atau video terbaik akan mendapatkan voucher Iftar, yang diundi setiap hari.

Cara berpartisipasi cukup mudah. Tamu hanya perlu menghadiri Iftar Ramadan Kareem di Atria Hotel Malang, mengenakan outfit terbaik, mengabadikan momen spesial, lalu mengunggahnya ke Instagram dengan hashtag #Atriakareem serta menandai dan mengikuti akun @atriamalang. Kompetisi ini berlangsung pada 10-29 Maret 2025.

“Kami sangat mengapresiasi antusiasme para tamu yang berpartisipasi dengan kostum unik mereka. Harapannya, pengalaman berbuka puasa di Atria Hotel Malang semakin berkesan dan penuh keceriaan,” tambah Eko.

Iftar Ramadan Kareem di Atria Hotel Malang tidak hanya menghadirkan berbagai hidangan khas Ramadan yang menggugah selera, tetapi juga suasana hangat dan pelayanan terbaik. Dengan adanya kompetisi ini, para tamu bisa menikmati momen berbuka puasa sambil mengekspresikan kreativitas dan berkesempatan mendapatkan hadiah menarik. (ica/adv/aim)

-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img