spot_img
Monday, December 23, 2024
spot_img

IIBF DPD Kota Malang Beri Edukasi Wirausaha

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Indonesian Islamic Business Forum (IIBF) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Malang kembali menyelenggarakan event Islamic Business Exhibition 2024, bagian dari rangkaian Malang Business Series ke-12. Agenda tahunan yang digelar oleh IIBF Kota Malang ini menghadirkan konsep baru berupa pameran produk yang memungkinkan para anggota komunitas IIBF memamerkan bisnis mereka kepada publik.

Acara yang berlangsung mulai 5-10 November 2024 di Grand Hall Malang Town Square (Matos) ini menjadi sarana edukasi serta promosi bagi masyarakat Kota Malang, terutama dalam bidang wirausaha.

Ketua IIBF DPD Kota Malang, Odea Putranto, mengungkapkan tahun ini format acara diperluas, tidak hanya mengundang pembicara, tetapi juga memberikan kesempatan untuk promosi langsung melalui pameran produk.

“Tahun ini kami membawa konsep yang berbeda, jika sebelumnya hanya sekadar seminar saja, kali ini kami coba untuk menghadirkan pameran dan talk show yang tentunya bisa diikuti oleh masyarakat umum,” jelasnya.

Selain pameran, rangkaian kegiatan juga dimeriahkan dengan talkshow yang membahas berbagai topik menarik, termasuk bisnis, keluarga, dan fotografi. Talkshow ini turut mengundang figur publik, termasuk calon wali Kota Malang yang akan bertarung dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, guna menyampaikan pandangan mereka tentang pemberdayaan UMKM di Kota Malang.

“Perubahan konsep acara ini bertujuan agar anggota IIBF bisa memanfaatkan momentum untuk memperkenalkan produk dan jasa mereka secara lebih luas kepada masyarakat,” imbuhnya.

Sebagai pemilik usaha Pasang Konstruksi, Odea juga menambahkan bahwa talkshow kali ini mengusung lebih banyak tema untuk menjangkau minat yang lebih beragam di kalangan warga Malang. Beberapa tema yang dibahas meliputi bisnis, keluarga, keuangan, serta aspek teknis seperti fotografi dan digital.

“Kami berharap melalui Islamic Business Exhibition 2024 ini dapat menjadi ajang yang meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keberadaan IIBF di Kota Malang, sekaligus memperkuat eksposur bisnis para anggota,” tuturnya.

Acara ini diikuti oleh 12 tenant yang mendirikan booth pameran. IIBF DPD Kota Malang sendiri mencatatkan sekitar 150 anggota aktif, yang semuanya merupakan pengusaha muslim yang bergerak di berbagai bidang di wilayah Malang. Di awal 2025 mendatang, IIBF juga berencana meluncurkan program tahunan lainnya yang lebih intensif dalam bentuk pelatihan bagi para pengusaha. “Dalam waktu dekat, kami akan menghadirkan Bisnis Owner Institute, yaitu program pendampingan bagi para pengusaha Kota Malang. Nantinya, peserta yang lulus dari program ini akan bergabung dalam Leader Forum, yaitu kelompok-kelompok kecil yang saling mendukung dalam pengembangan bisnis masing-masing,” tandasnya. (adm/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img