MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebagai bentuk rasa syukur atas raihan Arema FC di Piala Presiden 2022, Arema FC menggelar khataman Al-Quran dan doa bersama. Agenda ini digelar bersama di Kantor Arema FC (Kandang Singa) di Jalan Mayjen Panjaitan Kecamatan Klojen, Rabu (20/7).
Digelar sejak pukul 12.00 hingga pukul 16.00, manajemen dan perwakilan punggawa Arema FC dengan hikmat mengikuti agenda tersebut. Doa-doa ini dipanjatkan bersama dengan ustadz dari Yayasan Sunan Kalijaga Blimbing.
Media Officer Arema FC Sudarmaji mengatakan bahwa agenda ini sebagai bentuk syukur atas predikat Juara Piala Presiden 2022 yang diraih Arema FC. Semangat dan daya juang dari seluruh bagian Arema FC dan Aremania diharapkan menjadi sebuah berkah bersama.
“Khataman tahlil dan untuk para pejuang Arema FC. Wujud syukur atas prestasi Arema FC. Nuwus Presiden Arema FC Juragan 99 Gilang Widya Pramana, Manajer Arema FC Ali Rifki,” ungkapnya. (rex/jon)