.
Friday, November 22, 2024

Jadwal Super Padat, SEVENTEEN Gelar Tour Dunia dan Rilis Album Baru

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Aktivitas grup idola asal Korea Selatan SEVENTEEN selama paruh kedua di tahun 2024 ini akhirnya terungkap. Yaitu mulai dari rencana perilisan album terbaru hingga tur dunia ke Asia dan Amerika Serikat.

Hal ini diumumkan oleh Agensi PLEDIS Entertainment.

“Halo, ini adalah PLEDIS Entertainment. Kami ingin memberi Anda beberapa informasi tentang kegiatan SEVENTEEN di paruh kedua tahun 2024,” tulis PLEDIS melalui akun Weverse resminya, Senin.

Mereka menambahkan, “SEVENTEEN telah sukses menyelesaikan aktivitas dan tur stadion mereka dengan album terbaik pada musim semi lalu, dan mereka kini sedang mengerjakan mini album ke-12 yang akan dirilis pada bulan Oktober ini”.

Nantinya, lagu-lagu di album terbaru SEVENTEEN tersebut akan dibawakan dalam rangkaian tur dunia “SEVENTEEN (RIGHT HERE) WORLD TOUR” di Korea Selatan, Amerika Serikat, dan Asia. Tidak hanya itu, mereka juga akan menggelar tur dome dan merilis single album di Jepang.

“Kami akan memberikan informasi lebih lanjut mengenai album dan rangkaian konsernya melalui pemberitahuan terpisah dalam waktu dekat,” tutup PLEDIS.

Sementara itu, SEVENTEEN telah merilis album kompilasi terbaru bertajuk “17 IS RIGHT HERE” pada April 2024. Album tersebut meliputi sejumlah lagu baru dan lagu-lagu SEVENTEEN dari album sebelumnya, dengan lagu utama “MAESTRO” yang dirilis dalam bentuk digital maupun album fisik.

Menariknya, album tersebut berhasil debut di posisi 5 tangga lagu Billboard 200 setelah dirilis beberapa minggu kemudian. Ini menandai kali kelima grup asal Korea Selatan itu berhasil meraih tempat di dalam top 10 Billboard 200 dan memperkuat kehadirannya di kancah musik global.

Bahkan, album “17 IS RIGHT HERE” telah terjual lebih dari 2 juta kopi pada hari pertama perilisan pada tanggal 29 April dan mencapai lebih dari 3,18 juta kopi pada akhir bulan April 2024 berdasarkan perhitungan dari Circle Chart (tangga lagu album Korea Selatan).(ntr/nug)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img