.
Friday, November 22, 2024

Jatuh Cinta  Dunia Cosplay

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA- Cosplay merupakan salah satu hobi Renata Angel. Hobi ini membawa ia menemukan banyak pengalaman baru.

Menurut Renata, cosplay adalah hobi mengenakan pakaian beserta aksesori  dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, dongeng, permainan video, penyanyi dan musisi idola dan film kartun.

“Ya karena suka ya. Sejak SMP suka anime (kartun Jepang). Dulu sampai ikut-ikut komunitas dan ikut gatheringnya. Sukanya karena kreatif sekali kostum-kostumnya. Tapi dulu hanya ikut lihat saja, kalau buat kostumnya tak bisa soalnya waktu itgu belum punya duitnya,” tutur Renata.

Setelah berpenghasilan sendiri sekitar tahun 2022,  Renata kembali menekuni hobi cosplay tersebut. Kali ini, ia dimudahkan dengan makin banyaknya jasa penyewaan kostum cosplay.

Maka dari itu, Renata pun semakin bersemangat. Ia bahkan ikut dalam kompetisi cosplay belum lama ini di Surabaya.

“Tanggal 21 Agustus lalu, ada Coswalk Competition di Surabaya. Nah saya dapat juara dua,” jelasnya.

Renata menjelaskan ketertarikannya dengan dunia cosplay pun tidak hanya sekadar kesenangan. Dari seringnya membagikan konten mengenakan kostum dan make up cosplay karakter anime kesukaannya dapat membuka koneksi bahkan sumber pendapatan baru.

Ia menceritakan  beberapa kali mendapatkan penghasilan karena diajak kerjasama mempromosikan barang alias kerjasama dengan brand-brand kosmetik.

“Iya sempat kerjasama dengan brand-brand kosmetik, make up, juga brand kesehatan karena suka lihat cosplay ku di medsos. Artinya ini juga membuka peluang memperluas jaringan koneksi yang menguntungkan,” jelasnya.

Renata pun memiliki banyak teman dan sempat memiliki kenangan-kenangan lucu karena suka cosplay. Jika ada event cosplay, ia bisa menjadi  artis dadakan. Dimintai foto sana-sini oleh orang-orang yang tidak dikenalnya. Mereka menyukai kostum karakter yang dijadikan cosplay oleh dirinya. Dan hal ini tentunya menyenangkan bagi Renata.

“Intinya senang sih. Kita banyak teman. Kadang di tag di medsos orang-orang. Kan seperti jadi artis dadakan ya,” cerita Renata. (ica/van)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img