.
Thursday, November 14, 2024

Jemaah Haji Pulang Langsung Turun di KBIH

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA- Jemaah haji secara bertahap mulai tiba di Malang Raya. Di Kabupaten Malang langsung menuju Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH). Khusus Kota Malang tiba tadi malam dan Kota Batu dijadwalkan Sabtu (30/7) mendatang.

Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Malang Abdul Salam mengatakan jemaah haji asal Kabupaten Malang pulang sesuai kloternya masing-masing. Yakni, kloter 10 sebanyak 138 jemaah, kloter 13 sejumlah 446 jemaah serta kloter 14 terdiri dari 64 jemaah.

“Tadi pagi (kemarin) sudah di Malang kloter 13 sebanyak 446 jemaah. Selanjutnya mendarat pukul 20.00 malan di Surabaya. Dan diproses untuk pulang ke Malang maksimal malam ini (tadi malam) atau dinihari, Senin (25/7),” jelas Abdul Salam kepada Malang Posco Media, Minggu (24/7) kemarin.

Untuk diketahui, jemaah haji Indonesia tahun 2022 yang tergabung dalam Embarkasi Surabaya sudah tiba di Tanah Air, sejak, Minggu (17/7) lalu. Diawali kedatangan jemaah haji kloter 1 asal Kabupaten Tuban.

Lebih lanjut Abdul Salam mengatakan kedatangan jemaah haji Kabupaten Malang tiba tanpa seremonial terpusat, seperti yang disampaikan Bupati Malang, M Sanusi, saat pemberangkatan.

“Seluruh jemaah langsung diantarkan ke KBIH masing-masing,” terangnya. Pihaknya bersyukur, kepulangan seluruh jemaah haji tahun ini dalam keadaan sehat.

KBIH MWC NU Singosari, sebagai salah satu KBIH yang menangani, mengungkapkan bahwa tahun ini lebih sedikit karena dampak pembatasan usia. Kendati begitu, semua jemaah tetap menjalankan sesuai prosedur.

“Jemaah haji yang melalui KBIH Singosari sebanyak  29 orang.  Alhamdulillah dalam kondisi sehat semua,” kata Ketua KBIH MWC NU Singosari, Abdul Ghofur.

29 jemaah haji itu, kata Abdul Ghofur, bagian dari kloter 13 dengan total 446 orang. Dikatakannya, dampak lain dari pemangkasan karena batasan usia, yakni penanganannya yang dinilai lebih ringan. Meski ia mengakui banyak yang gagal berangkat sejak aturan baru keluar.

“Setidaknya hampir 100 orang yang harusnya berangkat sebelum aturan baru,” ungkapnya. Di mana usia termuda dalam haji kali ini di KBIH Singosari 45 tahun, sedangkan tertua di usia 62 tahun.

Dia mengatakan meski begitu antusiasme jemaah sangat tinggi. Pihaknya berharap, informasi soal penambahan kuota dan batasan usia yang dihilangkan tahun depan bisa terwujud. Artinya jemaah yang gagal berangkat tahun ini bisa melaksanakan haji tahun depan.

“Informasi yang didapat sisanya InsyaAllah bisa tercover tahun depan. Dengan adanya tambahan kuota juga, Insya Allah tidak ada batasan usia agar bisa berangkat keseluruhan,” harapnya.

Sementara itu ratusan jemaah haji yang berasal dari Kota Malang, diperkirakan tiba Senin (25/7) dini hari. Mereka tergabung dalam kloter 14 dan 15.

Kepala Kemenag Kota Malang Muhtar Hazawawi melalui Plt Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Febrian Taufiq Sholeh mengatakan rombongan jemaah haji Kota Malang sebanyak  669 jemaah.  

“Kloter 14 terdiri dari 226 jemaah dari Kota Malang yang diperkirakan tiba di Bandara Internasional Juanda, Minggu (24/7) sekitar pukul 20.10,” ungkap Taufiq.

Para jemaah tersebut kemudian menjalani serangkaian pemeriksaan administrasi dan kesehatan (screening). Setelah itu dinyatakan tuntas, jemaah kemudian diberangkatkan ke daerah asal masing-masing.

“Kloter 14 kami perkirakan akan tiba di Kota Malang tepatnya di titik pemberangkatan di Kompi Ang Mor Lapangan Brawijaya Rampal, Senin (25/7) sekitar pukul 00.20,“ jelasnya.

Setelah sampai di Kota Malang, semua jemaah bisa langsung pulang ke rumah masing-masing.  Kloter 15 direncanakan tiba di Tanah Air, Senin (25/7) sekitar pukul 23.45. Setelah proses screening rencana para jemaah akan tiba di Kota Malang di tempat yang sama, Selasa (26/7) sekitar pukul 03.45.

“Keluarga juga bisa menjemput dengan tertib dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ada,” imbau dia.  

Sementara itu, 100 jemaah haji asal Kota Batu akan kembali ke Indonesia pada 30 Juli. Mereka berangkat dari Tanah Suci menuju Juanda sehari sebelumnya yakni 29 Juli.

Setiba di Juanda para jemaah haji melewati screening kesehatan terlebih dahulu sebelum pulang ke daerah asal. Hal itu disampaikan Kepala Kemenag Kota Batu, Imam Turmudi. (tyo/rex/eri/van)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img