.
Thursday, December 5, 2024

Jembatan Landungsari Buka Minggu Depan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Pengerjaan jembatan Jalan Tirto Taruno, Desa Landungsari, Kecamatan Dau akhirnya rampung, setelah sempat ambles bulan Oktober 2023 lalu. Masyarakat dan pengguna jalan tinggal menunggu waktu tak lama untuk melintasi jembatan tersebut.

Berdasarkan pantauan Minggu (28/7), nampak tembok dinding dan pagar jembatan sudah terbangun dan sudah dicat berwarna hitam kombinasi putih. Sedangkan jalan terlihat mulus oleh aspal. Pun terpantau sudah tidak ada aktifitas pengerjaan. Kendati demikian, jalur ke arah Kota Malang dan Kota Batu tersebut belum dapat dilalui oleh kendaraan.

Masih ditutup. Pengguna jalan masih melalui jalur alternatif, yaitu jembatan di sisi timur. Di sana ada relawan yang menjaga dan mengarahkan. Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang, Khairul Isnaidi menyampaikan pembukaan arus lalu lintas di jembatan Jalan Tirto Taruna Desa Landungsari, Dau direncanakan minggu depan.

Namun belum diketahui secara pasti tanggalnya. “Open traffic (Pembukaan lalu lintas.red) minggu depan, masih menunggu umur beton terlebih dahulu,” ujar Oong, nama sapaan Khairul Isnaidi saat dikonfirmasi Malang Posco Media. Ia menegaskan bila pengerjaan sudah selesai dilakukan.

Nantinya jembatan tersebut direncanakan akan diresmikan sendiri oleh Bupati Malang, HM Sanusi bersamaan dengan acara bersih desa Landungsari. “Saya bangga karena diselesaikan sesuai dengan waktunya. InsyaAllah diresmikan bersamaan dengan acara bersih desa. Tapi jadwalnya, belum bisa dipastikan,” tutup dia. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img