MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Hujan lebat yang melanda wilayah Kecamatan Lawang mengakibatkan Kali Bendo meluap, Jumat (18/4) siang kemarin. Sedikitnya 12 rumah di dua RW yang berada di Desa Lawang tergenang luapan air.
Kabid Kedaruratan dan Logistik (KL) BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan menjelaskan rumah warga terdampak luapan air tingginya sekitar 60 sentimeter.
“Pukul 11:00 WIB hujan intensitas lebat di wilayah Kecamatan Lawang. Akibatnya Kali Bendo meluap ke permukiman dengan ketinggian luapan air kurang lebih 60 sentimeter,” kata Sadono.
Pihaknya kemudian datang melakukan assessment dan berkoordinasi dengan Muspika dan Desa Lawang. Tercatat rumah warga yang terdampak luapan air berada di RT 01 RW 11 sebanyak 10 rumah.
Sedangkan di RT 02 RW 11 dan RT 04 RW 08 masing-masing hanya satu rumah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Rumah yang terdampak yakni milik Choiriyah, Yudha Prasetyo, Trisno Yuwono, Bambang Kriswarid S, Syaiful Huda, Muhammad Firmansyah, Idha Royani, Endang Midji Sulasmi, Slamed Sodiq dan Hari Subekti. Sedangkan rumah di RT 2 RW 11 milik Bayu Wiyono dan di RT 4 RW 08 milik Tri Wijayanti.
“Saat ini (Kemarin sore pukul 15:52 WIB) genangan atau luapan air sudah berangsur surut,” terang Sadono. (den/jon)