spot_img
Sunday, September 8, 2024
spot_img

Karhutla dan Banjir Masih Menghantui

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) setiap memasuki musim kemarau selalu terjadi wilayah Kota Batu. Pun sebaliknya ketika memasuki musim hujan, bencana banjir juga menghantui Kota Batu.

Mengantisipasi dua bencana tersebut, BPBD Kota Batu bersama tim gabungan secara intens mulai melakukan patroli gabungan. Tujuannya untuk monitoring titik api karhutla dan titik penyebab banjir akibat sumbatan yang membentuk bendung sungai di lereng-lereng gunung Arjuno.

“Mitigasi bencana rutin kami lakukan bersama tim gabungan dengan patroli bersama. Untuk Karhutla di musim kemarau kami melakukan monitoring dan pengawasan titik api,” ujar Agung kepada Malang Posco Media, Rabu (4/9) kemarin.

Sedangkan untuk mitigasi banjir bandang antisipasi di musim hujan nanti. Pihaknya melakukan susur sungai dalam rangka pemetaan potensi sumbatan batang kayu di curah atau aliran sungai.

“Selain itu kami juga melanjutkan kegiatan mitigasi jalur banjir bandang beberapa tahun lalu dari hasil pemetaan yang telah dilakukan. Langkah-langkah yang kami lakukan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Kota Batu,” tegasnya.

Pada pelaksanaannya untuk patroli gabungan dilaksanakan sebanyak 5 kali, susur sungai 5 hari dan kegiatan mitigasi banjir bandang 7-10 hari. Jumlah tersebut sesuai kebutuhan serta piket personel selama musim kemarau.

Dari catatan BPBD Kota Batu, karhutla kerap terjadi saat puncak kemarau di lereng Gunung Arjuno wilayah Kecamatan Bumiaji dan lereng Gunung Panderman wilayah Kecamatan Batu. Demikian pula dengan banjir bandang saat awal musim hujan.

“Untuk itu saya berharap masyarakat lebih waspada saat beraktivitas di lahan pertanian ketika membakar sesuatu harus dimatikan untuk menghindari karhutla. Serta tidak membuang potongan kayu di lereng-lereng pegunungan yang dapat berdampak banjir bandang,” pesannya.(eri/lim)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img