Terkagum-Kagum Potensi Wisata Kota Batu
MALANG POSCO MEDIA – Berkunjung ke Kota Malang, Jumat (25/4) kemarin, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berkelakar tentang kursi di rumah dinas Wali Kota Malang. Sedangkan di Kota Batu, putera bungsu Jokowi itu terkagum-kagum potensi wisata.
Kaesang menemui Wali Kota Malang Wahyu Hidayat di rumah dinasnya Jalan Ijen 2. Dengan mengenakan peci hitam dan setelan kemeja putih, Kaesang disambut Wahyu dan Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin yang juga kompak memakai setelan putih.
Didampingi pengurus PSI Kota Malang, Kaesang mengaku kedatangannya di rumah dinas itu hanya untuk bersilaturahmi dan halalbihalal setelah lebaran lalu. Ia mengaku tidak membahas soal politik atau menagih janji politik Wali Kota Malang terpilih yang pada Pilkada kemarin juga didukung oleh PSI.

“Saya tidak ada menagih janji. Tadi yang kami bicarakan mengenai kursi interior di rumah dinasnya (rumdin) pak wali kota. Gak ada bahas politik sama sekali. Kan sudah tahu kursinya sudah pernah viral juga. Kayak tempat duduknya Game of Thrones,” kata Kaesang dengan gaya candaanya seperti biasa.
Kedatangan Kaesang di Malang ini sebenarnya dalam rangkaian kegiatan pelantikan pengurus DPC PSI se-Malang Raya yang dilaksanakan pada Kamis (24/4) malam sebelumnya. Setelah itu baru silaturahmi dengan tiga kepala daerah di Malang Raya, pada Jumat (25/4) kemarin.
Khusus di Kota Malang, Kaesang menilai Wahyu selama masa awal menjabat ini sudah sangat baik. Ia berharap Kota Malang bisa menjadi lebih dari sebelumnya.
“Sudah menjabat sebagai Pj Wali kota 10 bulan ditambah mau tiga bulan, katakan hampir setahun. Saya berharap jauh lebih pesat lagi (perkembangan Kota Malang). Apalagi ini banyak anak muda di Kota Malang. Jadi pak wali kota harus bisa jadi bapaknya anak-anak muda di Kota Malang,” pesan Kaesang.
Lebih jauh, Kaesang bahkan juga menitip pesan khusus kepada Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin yang juga merupakan anggota PSI. Ia berpesan agar selalu mendukung apapun yang dilakukan oleh Wali Kota Malang. “Apapun yang dilakukan, ‘matahari’ di Kota Malang hanya pak wali kota,” tegasnya.
Sementara itu, Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengaku hubungannya dengan Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin sangat harmonis dan adem ayem. Wahyu menyebut dirinya dengan Ali Muthohirin memang merupakan satu paket.
“Makanya itu, Mas Kaesang tadi juga bersyukur karena kami berjalan dengan baik, saling support. Jadi semakin harmonis. Makanya tadi beliau banyak guyon, santai sekali,” ungkap Wahyu.
Sementara disinggung pesan untuk menggandeng anak muda, Wahyu menyampaikan pihaknya sudah punya visi misi yang melibatkan peran kalangan muda. Misalnya seperti mendorong banyak muncul event-event kreatif yang dilakukan oleh anak muda.
“Termasuk kami ada program 1000 event juga berkaitan dengan anak muda yag saat ini sedang banyak sekali. Jumlah mahasiswa itu hampir sama dengan jumlah penduduk di Kota Malang,” katanya.
Sementara itu dalam kunjungannya ke Balai Kota Among Tani Kota Batu, Kaesang diterima oleh Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, mengingat Wali Kota Batu, Nurochman tengah melawat ke Kota Balikpapan, Kalimantan Timur untuk menerima penghargaan Peringkat 6 Nasional Status Kinerja Tinggi hasil evaluasi LPPD Tahun 2024 dari Mendagri.
Dalam pertemuan yang singkat tersebut, Mas Heli sapaan akrab Wawali Kota Batu bersama dengan Kaesang Salat Jumat bersama di Masjid Brigjen Soegiyono. Kemudian dilanjutkan dengan melihat pameran karya lukis Kenduri Rupa dari seniman Kota Batu, di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani.
“Saya melihat potensi karya seni di Kota Batu patut diperhitungkan. Begitu juga dengan pariwisata, UMKM dan pendidikan Kota Batu yang telah terbukti di tingkat nasional,” ujar Kaesang.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto, mengatakan bahwa kunjungan Kaesang ke Balaikota Among Tani salah satunya adalah untuk bersilaturahmi. “Kami berbicara ringan saja, tentang pengembangan potensi pariwisata, UMKM dan pendidikan. Tentu dengan kehadiran beliau akan menambah semangat, serta menambah jaringan yang lebih luas,” bebernya. Mas Heli juga mengucapkan terima kasih karena telah singgah di Kota Batu dan mencicipi kuliner bakso dan cilok. Yang diketahui adalah makanan kesukaan Kaesang. (ian/eri/van)