.
Thursday, December 5, 2024

Kena Percikan Api Las, Papan Reklame Terbakar

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Papan reklame produk rokok yang tengah diturunkan dari atas Toko Avia di Jalan Raya J.A Suprapto Kota Malang terbakar, Minggu (3/12) sekitar pukul 13.55 WIB kemarin. Papan reklame yang terbuat dari akrilik tersebut terbakar meleleh akibat tertimpa percikan api las pekerja yang sedang membongkar papan reklame.

Informasi dari warga sekitar, papan reklame terbakar saat pekerja melakukan pembongkaran dari atas bangunan toko. Namun saat melakukan pemotongan menggunakan alat las, percikan api jatuh menimpa papan reklame yang sudah dibongkar sebelumnya. Sehingga mengakibatkan terbakar dan meleleh.

Kepala UPT Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Malang, Agoes Soebekti membenarkan perihal kejadian saat dikonfirmasi

“Api tidak sampai merembet ke bangunan toko. Pekerjanya juga aman,” jelasnya.

Pihaknya datang ke lokasi setelah menerima laporan. Namun saat tiba, api sudah dipadamkan oleh warga sekitar. Personil Damkar Kota Malang kemudian melakukan pemeriksaan untuk memastikan api benar-benar padam. Berdasarkan pantauan, Fasilitas umum (fasum) berupa pembatas jalan raya yang tertancap di trotoar tidak ikut meleleh. (den/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img