spot_img
Thursday, December 26, 2024
spot_img

Kepuasan Terhadap Biden Turun, Berikut Hasil Survei CNN

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media Group – Tingkat kepuasan publik terhadap Presiden Amerika Serikat Joe Biden, yang akan segera lengser, berada di bawah rata-rata di seluruh negeri.

Hasil ini sesuai jajak pendapat awal CNN pada pemilihan presiden.

Jaringan media tersebut melaporkan bahwa sekitar empat dari 10 pemilih menyetujui kinerja Biden, sementara mayoritas tidak menyetujuinya.

“Hanya sekitar seperempat responden menyebut mereka antusias atau puas dengan kondisi negara mereka, dengan lebih dari empat dari 10 orang tidak puas dan sekitar tiga dari 10 mengatakan mereka marah,” menurut survei tersebut.

Namun, para pemilih secara umum tetap optimistis terlepas dari sentimen yang ada.

Lebih dari enam dari 10 responden mengatakan Amerika akan melalui masa-masa terbaiknya di masa mendatang, sementara sekitar sepertiga responden menganggap menyatakan masa-masa terbaik AS telah terjadi di masa lalu.

Demokrasi dan ekonomi juga menjadi dua isu utama dalam pandangan para pemilih, menurut hasil awal.

Jutaan warga AS mendatangi tempat pemungutan suara pada Selasa (5/11) untuk memilih presiden ke-47 AS, yang memperlihatkan persaingan antara mantan Presiden Donald Trump dan kandidat dari Partai Demokrat, Wakil Presiden Kamala Harris.(ntr/nug)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img