.
Saturday, December 14, 2024

Ketum The Jakmania Datang ke Kanjuruhan, Mohon Izin Gelar Doa di Kemayoran Jakarta

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – The Jakmania turut merasakan sedih dan duka yang terjadi di Bumi Arema. Ketum Jakmania Diky Soemarno bahkan sudah gelisah sejak Sabtu (1/10) malam, hingga akhirnya bisa datang ke Malang sejak Rabu (5/10) kemarin.

“Kehadiran The Jakmania ke sini adalah sebuah kewajiban sebagai saudara karena Aremania sudah bukan orang lain bagi kita. Ketika terjadi tragedi ini, sudah jadi kewajiban buat kami untuk hadir,” ujar Diky.

Menurut dia, kehadiran di Malang demi menyampaikan salam dan dukacita, dan juga kepada Aemania dan Aremanita di Malang.

Selain itu, diakui Diky bila dalam Tragedi Kanjuruhan ada tiga hal yg diperjuangkan dan Jakmania pun siap mengawal. Pertama adalah kebenaran, kedua adalah kebesaran hati, ketiga adalah keadilan.

“Jakmania merasa bahwa ini sudah menjadi hal tragedi yang sangat luar biasa. Sangat terpukul kami dengan tragedi ini. Kami berharap peristiwa ini selalu diusut tuntas dan harus diusut setuntas-tuntasnya Termasuk investigasi terbuka seperti yg sudah disampaikan, kami menuntut pihak-pihak yang bertanggungjawab agar jika dia dinyatakan bersalah atau bertanggungjawab, itu harus diproses dengan proses hukum sesuai hukum yang berlaku di Indonesia,” jelas dia.

Diky mengatakan, pihaknya juga meminta izin ke Aremania, bila Jakmania juga bakal menggelar salat gaib dan doa bersama di Jakarta. Tepatnya di Masjid Raya Kemayoran.

“Kami akan mendoakan almarhum di Jakarta,” tambahnya.

Diky dan sejumlah Aremania pun menyempatkan diri datang ke Stadion Kanjuruhan, melihat kondisi lokasi Tragedi Kanjuruhan. (ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img