Wednesday, March 12, 2025

Kuli Bangunan Kepergok Curi Kotak Amal

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Seorang pria kepergok mencuri kotak amal di Musala Baiturahman, Dusun Jajang, Desa Sumberejo, Poncokusumo, Rabu (22/1) sore. Pelaku Ryan Subandoyo, 49, setelah diamankan kepolisian mengaku mencuri untuk membeli bensin.

Kapolsek Poncokusumo, AKP Teguh Iman Sugiarto menjelaskan pelaku beralamat di  Desa Sisir Kecamatan/Kota  Batu. Ryan kepergok warga saat hendak keluar dari musala setelah mencuri kotak amal berisi uang tunai Rp 148 ribu sekitar pukul 15:30 WIB.

-Advertisement- Satu Harga Tiga Media

“Pelaku awalnya mau mencari temannya lalu mampir beribadah (Salat.red). Setelah itu mencuri isi kotak amal. Rencana digunakan membeli bensin,” beber Teguh kepada Malang Posco Media saat dikonfirmasi, kemarin.

Diduga pelaku melakukan pencurian uang dengan cara merusak tutup kotak amal menggunakan tangan kosong. Setelah mengambil,  ia keluar dan kepergok warga dan sempat kejar-kejaran.

“Pelaku keluar dari Musala Baiturrahman kemudian diketahui warga sekitar dan mengejar pelaku dengan motor hingga berhasil ditangkap,” imbuh Teguh.

Pelaku, Ryan yang kesehariannya sebagai kuli bangunan kini masih ditahan oleh pihak kepolisian guna diproses lebih lanjut.

“Pelaku tidak sempat dihajar massa. Cuman diamankan. Sekarang masih kami periksa,” sambung Teguh.

Pihaknya mengamankan barang bukti berupa uang tunai Rp 148 ribu, satu kotak amal, satu unit kendaraan, dan satu jaket warna hijau. Ditambahkan Teguh, pelaku dipersangkakan pencurian dengan pemberatan dalam Pasal 363 Ayat 5 KUHP. (den/jon)

-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img