spot_img
Tuesday, February 4, 2025
spot_img

Kurang Waspada, Tiga Motor Beradu

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Akibat kurang waspada, sepeda motor Yamaha Gear seruduk Honda Scoopy hingga membuat tiga orang luka-luka. Kecelakaan lalu lintas ini menggegerkan warga dan pengguna Jalan Raya Tlogomas Kota Malang, Minggu (2/6) petang.

Saksi warga bernama Dion, 29, menceritakan kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 17.50. Saat itu, ia yang sedang berada di dalam rumah mendengar suara benturan keras. “Kaget saya dengar suara, bruaaaakkkk!! dari arah jalan raya. Saya langsung keluar dan melihat, ada tiga orang sudah tergeletak di jalan,” ujarnya.

-Advertisement-

Ia mengatakan, dari saksi mata, kecelakaan berawal dari pengemudi Honda Scoopy, W 6188 AM, yang melaju dari Barat ke Timur. Saat di lokasi kejadian, pengemudi motor yang diketahui bernama Wiviniawati, 19, asal Kabupaten Sumba Tengah, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini hendak berbelok ke kanan.

“Karena perempuan ini mau menyeberang jalan, menunggu kendaraan dari arah berlawanan sambil berhenti di garis pembatas di tengah jalan. Mau masuk ke arah Tlogomas Gang I, tiba-tiba dari belakang ditabrak sepeda motor hingga jatuh ke aspal jalan,” sebutnya.

Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota Iptu M. Isrofi menjelaskan, bahwa motor Honda Scoopy ditabrak oleh motor Yamaha Gear, N 6398 DE. Motor itu dikemudikan Arif Iswahyudi, 47, dengan membonceng Yuli Kuswantono, 41, keduanya warga Kelurahan Bandungrejosari, Kota Malang.

Dua pria itu diketahui baru saja mengikuti agenda Munas Aremania Utas, yang digelar di Dome UMM. Pengemudi Yamaha Gear tersebut, diduga kurang fokus dan kaget saat pengemudi Honda Scoopy berhenti di tengah jalan ketika mau berbelok.

“Jadi Yamaha Gear ini menabrak bagian belakang (diseruduk) motor Scoopy, hingga tiga orang ini jatuh ke aspal jalan. Warga yang melihat, langsung memanggil tim medis dan melaporkan kepada pihak kepolisian,” terangnya.

Ketiga orang ini mendapatkan perawatan intensif di IGD RSSA Malang. “Untuk pengemudi Honda Scoopy mengalami luka di bagian kaki. Sementara pengemudi dan penumpang Yamaha Gear, mengalami luka-luka di bagian kepala,” beber Isrofi. Saat ini, pihaknya masih melakukan proses hukum lebih lanjut. (rex/mar)

-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img