.
Friday, November 22, 2024

Lesehan Waroeng Bamboe; Segarnya Kulineran Sembari Beri Makan Ikan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media, KOTA BATU – Berlibur ke Kota Wisata Batu tak lengkap tanpa menjajaki sajian kulinernya. Lesehan Waroeng Bamboe menjadi salah satu tujuan kuliner yang bisa dikunjungi saat libur lebaran nanti. Nuansa asri dijamin kian menyegarkan kebersamaan dengan keluarga dan orang tercinta.

Owner Waroeng Bamboe Zainuri mengatakan, bahwa tempat kuliner di Desa Sidomulyo, Kecamatan Batu bakal tetap buka selama cuti lebaran. Bahkan pada tanggal 1 dan 2 Mei nanti.

“Selama libur Lebaran pekan depan kami akan tetap buka. Apalagi libur lebaran kali ini tidak ada penyekatan. Sehingga bisa dipastikan kunjungan wisatawan kembali bergeliat,” ujar Zainuri kepada Malang Posco Media.

Ia menyampaikan bahwa pihaknya akan menyediakan dan menyajikan banyak pilihan menu makanan dan minuman. Serta menyediakan tempat yang asri, yang mana tempat tersebut dikelilingi kolam ikan dan tanaman rindang.

“Kami akan siapkan berbagai menu khas Waroeng Bamboe. Utamanya menu paling diminati yakni ikan gurami bakar, sayur cah kangkung dan jus pelangi yang bisa dinikmati wisatawan dengan suasana asri dengan dikelilingi kolam ikan dan tanaman rindang,” bebernya.

Lebih lanjut, Zainuri menerangkan untuk menyambut tamu dan wisatawan di libur lebaran kali ini, pihaknya telah menerapkan prokes. Mulai dari tempat cuci tangan, pengukur suhu hingga hand sanitizer.

Selain itu, tempat kuliner yang sudah berdiri sejak tahun 2008 lalu ini berusaha memberi konsep yang menarik dan unik dari yang lain untuk menarik pengunjung. Yakni pengunjung bisa bermain dan memberi makan ikan langsung sembari menunggu pesanan. Untuk pakan ikan pengunjung cukup membeli pseharga Rp 2.000 untuk satu bungkus dan Rp 5.000 untuk tiga bungkus.

“Sedangkan untuk harga menu yang ditawarkan masih tetap sama. Menu makanan mulai harga Rp 12.000 hingga Rp 80.000, untuk minuman  mulai harga Rp 6.000 hingga Rp 35.000,” pungkasnya. (eri/ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img