spot_img
Thursday, April 25, 2024
spot_img

Manajemen Disarankan Mulai Membuka Diri

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Kunci untuk mengembalikan kepercayaan publik terhadap Arema FC adalah prestasi. Namun, prestasi dapat diraih jika semua komponen sepak bola Malang Raya bangkit, saling membantu menjaga Singo Edan agar tetap turut serta dalam kompetisi sepak bola Indonesia. Hal tersebut ditegaskan mantan Manager Kompetisi AFC, Mohd. Saifuddin asal Malaysia yang menjalani zoom meeting dengan manajemen Arema FC, Senin (21/11) kemarin.

“Memang hanya dengan prestasi untuk mengatasi perkara ini. Semua harus kuat, klub, tim juga penyokong (suporter, red). Klub memang sangat terbebani juga fansnya. Jangan tengok ke belakang, harus maju menatap harapan kedepan, ke arah future development for Arema FC,” tegas Mohd. Saifuddin.

Pria yang juga mantan Sekjen FAM ini mengakui bahwa terdapat beban berat yang dialami klub Arema FC. Oleh sebab itu, lanjutnya, manajemen harus menyusun program jangka pendek dan jangka panjang.

Hadir dalam zoom meeting anggota tim pemulihan Ronny Suhatril, Agus S. Sugianto SH. Sedangkan dari Arema FC hadir Manager Hubungan Internasional Fuad Ardiansyah, Manager Media Officer Sudarmaji, dan Sekretaris Tim Rahmat Taufik.

“Jangka pendek bagaimana menunjukkan kepada banyak orang, bahwa manajemen meskipun menderita masih punya semangat dan kepercayaan untuk menghadapi lanjutan kompetisi. Apalagi, Arema FC dilarang bermain di home base sendiri, serta tanpa dukungan fansnya. Sangat berat, tapi harus ditunjukkan dengan kuat,” tegasnya.

Saifudin mengapresiasi dengan program CSR melalui Crisis Center dalam memberikan pertolongan kepada para korban melalui santunan dan bantuan. Program itu, kata salah satu penggagas Qatar League ini, dapat meningkatkan mentality semua yang terlibat dalam sepak bola.

“Apalagi, sekarang periode klub di Indonesia akan menjalani Club Licensing, Arema FC boleh membuktikan kriteria oleh AFC bahwa tidak ada masalah untuk berjuang mendapatkan lisensi. Semua program jangka pendek ini harus aktual program,” paparnya.

Saifudin menyarankan agar manajemen Arema FC sudah mulai membuka diri untuk bercerita ke publik tentang apa yang dihadapi, apa yang sedang dikerjakan saat ini. “Baik untuk jangka pendek, maupun pembenahan rencana masa depan jangka panjangnya nanti,” lugasnya. (ley/bua)

spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img