spot_img
Sunday, September 8, 2024
spot_img

Milad ke-13 SMP Al Fattah Singosari; Digelar Sederhana dan Penuh Makna

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG– SMP Al Fattah Singosari, yang berada di bawah naungan Pondok Pesantren Al Fattah Singosari, merayakan Milad ke-13 dengan sederhana dan penuh khidmat pada Rabu (24/7). Acara yang berlangsung di Aula sekolah diisi dengan kegiatan istighosah dan sholawatan mengusung tema “Bersinergi”.

Tasyakuran diawali dengan istighosah bersama diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah. Suasana khusyuk terasa saat semua yang hadir bersama-sama memanjatkan doa untuk keberkahan dan kesuksesan SMP Al Fattah Singosari di masa mendatang.

“Kami berharap dengan kegiatan istighosah ini, Allah SWT memberikan berkah dan perlindungan bagi kami semua, terutama bagi sekolah ini agar terus maju dan berkembang,” ujar Kepala SMP Al Fattah Singosari, Nur Ali, S.Si.

Setelah istighosah, acara dilanjutkan dengan shalawat yang dipimpin oleh grup salawat sekolah. Lantunan sholawat yang merdu menggema di seluruh lingkungan sekolah, menciptakan atmosfer religius dan penuh rasa syukur. Seluruh siswa dengan semangat dan antusiasme ikut serta dalam shalawatan.

Nur Ali mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung perkembangan sekolah selama 13 tahun ini. Ia juga mengapresiasi kerja keras seluruh warga sekolah yang terus berupaya memberikan pendidikan terbaik bagi  siswa.

“Perayaan sederhana ini tidak mengurangi makna dari Milad ke-13 SMP Al Fattah. Justru, melalui istighosah dan sholawatan, kami ingin mengingatkan kembali pentingnya nilai-nilai spiritual dalam pendidikan. Semoga sinergi yang kami bangun bersama dapat membawa sekolah ini mencapai prestasi yang lebih gemilang di masa depan,” ungkapnya

Acara Milad ke-13 ini diakhiri dengan doa bersama. Meskipun dirayakan dengan sederhana, peringatan Milad ini penuh dengan rasa syukur dan harapan untuk masa depan yang lebih baik. “Dengan semangat sinergi, SMP Al Fattah Singosari terus berkomitmen untuk mencetak generasi muda yang berakhlak mulia, cerdas, dan berprestasi, serta mampu menghadapi tantangan zaman dengan bekal nilai-nilai islami yang kuat,” ungkapnya. (hud/udi)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img