Malang Posco Media, Malang – Motor Honda Scoopy nopol B 4581 SER milik Muhammad Taufik, 20, asal Bima, Nusa Tenggara Barat hilang digondol maling di rumah kos dia sewa, di Jalan Raya Jetis RW 04 RW 10 Desa Mulyoagung, Dau, Malang, Minggu dini hari (26/2).
Taufik mengatakan, saat itu kondisi rumah kos sepi. Banyak ditinggal berkegiatan di luar oleh penghuninya. Rumah kos itu juga tanpa pagar. Akses jalan menuju kesana lurus. Namun, motor milik Taufik dikunci ganda. Dia menduga motornya hilang dalam rentang waktu pukul 01:00 hingga 05:00.
“Saat itu saya mau menggunakan motor untuk berkegiatan. Tapi motornya sudah tidak ada,” ujarnya kepada Malang Posco Media.
Dia sempat mencari dan melihat di kamera pemantau. Namun, satu CCTV dalam kondisi tak berfungsi. CCTV lainnya belum diperiksa. “Satu CCTV rusak. Satu lagi belum saya cek. Masih nunggu pemilik dulu,” imbuh mahasiswa semester dua ini. Sekitar pukul 12:00, Taufik kemudian melapor ke Mako Polsek Dau.
“Polisi juga datang ke kos saya untuk meninjau,” aku Taufik.
Motor milik Taufik setahun yang lalu dikirim dari Jakarta ke Malang oleh saudaranya. Dia membeli Rp 15 juta. Sehari-hari motor digunakan untuk kuliah. “Kerugian saya kira-kira Rp 15 juta,” pungkasnya. (mp3/jon)