.
Thursday, December 12, 2024

Peristiwa

Motor dan HP Raib Digendam

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Aksi gendam atau hipnotis dilakukan oleh Solikin, warga Kecamatan Wajak. Dia berhasil membawa kabur motor Honda Vario, N 6745 EDG dan HP milik Rekso, warga Desa Jeru, Kecamatan Tumpang. Diduga, dia tidak sekali ini saja melakukan perbuatan itu.

Pandu Amadi, 23, saudara Rekso menjelaskan aksi gendam ini bermula ketika Solikin datang ke rumahnya dan menawarkan pekerjaan terhadap Rekso di toko pakaian yang ada di wilayah Kecamatan Poncokusumo. Mereka kenal melalui anggota keluarga lainnya. Di sana, pelaku meminjam motor sejak Minggu (25/6) pagi.

“Pelaku mengaku bernama Solikin asal Wajak. Adik saya kenal hari Jumat (23/6) malam. Karena awalnya ada saudara lain yang mengajak datang ke rumah nenek. Terus menawari kerja kepada adik saya,” bebernya. Pandu menduga bila Solikin melakukan aksi gendam. Sebab, tidak hal yang mencurigakan.

Namun, tak disangka, Solikin membawa barang berharga. “Minggu pagi, hendak saya buatkan minuman. Tapi dia pamit meminjam motor. Katanya mau ke pondok,” kata Pandu. Dia sudah meminta keterangan alamat dari anggota keluarga lainnya. Namun, mereka pun tidak mengetahui.

“Kalau orang yang kena hipnotis kan tidak sadar. Sudah saya tanya keluarga. Tapi tidak ada yang kenal,” sambung Pandu. Diapun berusaha mencari keberadaan pelaku melalui bantuan jejaring sosial Facebook. Informasi yang diterima Pandu, pelaku sudah melakukan beberapa aksi serupa. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img