MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Aksi pencurian sepeda motor terjadi di kawasan Perumahan Graha Fortuna, Desa Candirenggo, Kecamatan Singosari. Polsek Singosari yang menerima laporan itu, mengaku masih melakukan penyelidikan, berbekal dengan rekaman CCTV yang ada di perumahan itu.
Kasi Humas Polres Malang, Ipda Dicka Ermantara mengatakan, Polsek Singosari telah melakukan olah TKP untuk mengungkap pelaku. Dikatakan Dicka, bila pencurian tersebut terjadi, Sabtu (13/7) sekitar pukul 19.10. Kejadian tersebut terekam kamera pengawas atau CCTV kemudian beredar di media sosial (Medsos).
“Bahwa saat ini penyelidikan terkait identitas pelaku masih terus berlanjut. Satreskrim Polres Malang bersama Polsek Singosari berusaha mengidentifikasi pelaku melalui rekaman kamera CCTV yang ada,” kata Dicka, Kamis (18/7).
Dijelaskan dia, kejadian pencurian bermula saat korban, Ratna Dewi Purnama Sari, warga Perum Bumi Ardimulyo, Desa Candirenggo, Singosari mendatangi Perumahan Graha Fortuna untuk menjenguk anaknya yang sakit.
Wanita berusia 36 itu kemudian memarkir sepeda motor Honda Beat warna biru miliknya di depan teras rumah. Kondisi stang motor terkunci dan anak kunci sudah dicabut. “Kemudian motor ditinggal oleh korban masuk ke dalam rumah. Namun, beberapa saat kemudian setelah korban hendak pulang, sepeda motor tersebut sudah tidak ada,” sambungnya.
Saat dilakukan pemeriksaan pada kamera CCTV, ternyata benar nampak dua pria yang datang mengendarai motor matic memasuki area perumahan tersebut. “Pelaku mengambil sepeda motor dengan merusak kunci setir, sementara yang lainnya memantau sekitar. Para pelaku melarikan diri secara beriringan, “ pungkasnya. (den/mar)