.
Friday, December 13, 2024

[Sugianto (69 tahun) Warga Kelurahan Kiduldalem

MPP Mudahkan Layanan Publik

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media – Di era kepemimpinan Wali Kota Malang Sutiaji dan Wawali Sofyan Edi Jarwoko mewujudkan Mal Pelayanan Publik (MPP) Merdeka di Mal Alun-alun pada 2022 lalu. Dengan ratusan layanan publik disatu tempat memudahkan masyarakat untuk mendapatkan layanan. Ke depan tengah dirancang menjadi MPP berbasis digital.

“Mall Pelayanan Publik ini enak. Biasanya mengurus di kantor kelurahan, sekarang enak jadi disini. Malah pernah harus ke Blok Office sana. Padahal apa apa saya selalu mengurus sendiri sampai usia sekarang. Fasilitas di MPP ini lebih enak, kalau menunggu tempatnya luas. Di kelurahan cuma begitu saja,” kata Sugianto (69 tahun) Warga Kelurahan Kiduldalem.

Kedepan dia berharap lebih bagus lagi.

“Mungkin apa bisa mengurus pakai HP kan lebih enak, lebih cepat. Jadi tidak sampai wara-wiri. Tapi sekarang pun saya bersyukur, sudah sangat enak dibandingkan dulu. Mengurus apa apa sekarang cepat, bisa langsung jadi,” harapnya. (ian/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img