MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Ribuan siswa SMA hadir di Universitas Negeri Malang (UM). Mereka antusias dan penuh semangat mengikuti kegiatan Open House UM yang digelar di Graha Cakrawala UM, Kamis (23/1) kemarin. Acara ini begitu semarak dengan dimeriahkan puluhan stand fakultas. Di stand ini menyediakan berbagai informasi fakultas terkait.
Open House dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor 4 UM, Prof. Ir. Arif Nur Afandi, S.T., M.T., MIAEng, MIEEE, Ph.D. Peresmian ditandai dengan pemukulan gong didampingi oleh Wakil Rektor 1 UM, Prof. Dr. Ibrahim Bafadal, M.Pd dan segenap dekan. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk mengenal UM lebih dekat lagi kepada calon mahasiswa,” ucap Prof Arif.
Dia menyampaikan bahwa Open House sedah menjadi agenda rutin UM menjelang masa Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB). Tahun ini digelar istimewa. Karena ada sesi talk show dan beberapa penampilan mahasiswa perwakilan fakultas dan unit.
“Dengan open house ini kami ingin menyampaikan informasi tentang keunggulan UM. Baik dari tingkat prodi, fakultas dan universitas. Supaya calon mahasiswa semakin yakin untuk masuk UM,” tuturnya.
Usai acara pembukaan, siswa SMA peserta open house begitu antusias mengunjungi stand pendidikan. Tidak sedikit yang bertanya terkait prodi dan program apa saja yang ada di tingkat fakultas. Para mahasiswa yang bertugas pun menjawab dengan seksama.
Arif Firmansyah, salah satu pengunjung pameran pendidikan menyampaikan minatnya untuk masuk UM. Ia berencana masuk ke Teknik Industri. Karena itu kegiatan open house ini tidak disia-siakan olehnya. “Semoga nanti bisa diterima masuk UM. Saya punya keinginan besar masuk kampus ini. Dari dulu sudah mempelajari di websitenya saja,” ucap salah siswa SMAN Trenggalek ini.
Pameran Pendidikan diikuti sepuluh fakultas UM. Selain menyediakan informasi terkait fakultas dan program studi mahasiswa juga memamerkan aneka produk inovasi. Produk inovasi ini tidak lain untuk menarik perhatian dan minat para pengunjung.
Semakin siang peserta open house semakin banyak. Mereka datang dari berbagai SMA di Malang Raya dan sekitarnya. Ada yang dari Sidoarjo, Situbondo, Probolinggo, Blitar, Trenggalek, Tulungagung, Kediri dan sebagainya.
Kegiatan ini akan dilaksanakan dua hingga Jumat (24/1) hari ini. Dengan waktu yang lebih panjang diharapkan memberikan kesempatan yang lebih lama kepada calon mahasiswa. Termasuk orang tua mereka juga diperkenankan hadir langsung ke pameran Pendidikan ini.
Sementara itu, sesi talk show tak kalah menarik. Hadir sebagai pemateri Wakil Rektor 1 UM, Prof. Dr. Ibrahim Bafadal, M.Pd, Kepala Sub Direktorat Seleksi UM Dr. Rizky Firmansyah, SE., MSA., CSRS , CAP., CRA dan Direktur Pendidikan UM, Prof. Dr. Suyono, M.Pd. (imm/udi)