MALANG POSCO MEDIA, KOTA BATU – Kesedihan tersirat pada warga RT 3/ RW 3 Dusun Santrean, Desa Sumberejo, Kecamatan Batu, Kota Batu. Mereka merasa sedih karena jalan paving di lingkungan mereka dibongkar.
Salah satu warga, Mujib mengatakan bahwa pembongkaran paving di jalan dilakukan oleh pemiliknya. Diketahui paving tersebut tiga tahun lalu dibangun oleh Haji Rudi karena jalan tersebut merupakan akses ke usaha kandang ayam miliknya.
“Jadi, paving ini dibangun oleh Haji Rudi, sekitar tiga tahun lalu. Jalan tersebut merupakan akses ke usaha kandang ayam miliknya sehingga dibangun paving oleh Haji Rudi. Selain itu akses jalan ini menuju ke hutan bagi warga untuk mencari rumput dan ada dua rumah warga yang juga melalui jalur tersebut,” ujar Mujib kepada Malang Posco Media, Jumat (7/3) kemarin.
Namun, lanjut dia, karena kandang ayam sudah rusak tertimpa pohon akhirnya jalan paving dengan panjang sekitar 100 meter dan lebar 2,5 meter yang telah dipasang sejak tiga tahun kemudian dibongkar. Sehingga warga tidak bisa berbuat apa-apa dengan keadaan tersebut.
“Sekarang warga berharap Pemkot Batu bisa membangun kembali paving tersebut agar tidak membahayakan pengguna jalan, terutama saat hujan karena licin,” harapnya.
Keinginan serupa disampaikan oleh Pipin Nurhayati yang juga bertempat tinggal di akses jalan tersebut. Dulu saat dibangun dirinya merasa sangat senang karena jalur tersebut dipaving bagus. Namun sekarang dibongkar oleh pemiliknya kembali.
“Dulu waktu dibangun, tidak ada pemberitahuan, tapi kami senang karena jalannya jadi bagus. Sekarang malah dibongkar, jadi sedih,” katanya.
Dia pun berharap Pemkot Batu bisa memfasilitasi pembangunan menggunakan anggaran pemerintah agar jalan tidak kembali dibongkar di kemudian hari. Pipin khawatir kondisi jalan nanti akan licin setelah paving dibongkar.
Saat berada di lokasi, tampak dua pekerja tengah memindahkan pasir. Sedangkan untuk paving sudah dibongkar sekitar panjang 75 meter dan kemarin tinggal tersisa sekitar 15 meter untuk dibongkar.
Sementara itu pemilik paving, Haji Rudi saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pembongkaran dilakukan karena kandang ayam miliknya sudah tidak digunakan lagi. Sehingga paving jalan yang ia bangun dipindahkan. “Iya saya bangun sendiri (jalan paving, red) sudah lama. Itu kan aslinya kandang, terus kandangnya tidak terpakai ya sudah saya bongkar kan uang saya sendiri. Jadi memang bangun pribadi,’’ ujarnya.
Diungkapnya bahwa pembangunan jalan paving dulu sudah disampaikan ke warga. Namun sewaktu-waktu juga bisa dibongkar karena paving tersebut menggunakan dana pribadi.(eri/lim)