.
Friday, November 8, 2024

Persiapan Mental Derbi

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, DENPASAR – Bukan hanya persiapan fisik yang diberikan bagi penggawa Arema FC jelang derby melawan Persebaya Surabaya, Rabu (23/2) besok. Alfarizi dkk terus ditempa secara mental dan kekompakan, agar siap dalam laga krusial di pekan 27 tersebut.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida mengatakan, timnya tak pernah membedakan lawan. Kala latihan, selain terus mengasah kekompakan tim, juga selalu disisipi motivasi dan semangat untuk bisa mendapatkan hasil terbaik dalam setiap laga. Motivasi yang diberikan pun selalu berkaitan dengan kemenangan.

- Advertisement -

“Ya saya tahu ini laga derby, rival, penuh sejarah. Motivasi kami tetap sama, lawan siapapun entah itu Persebaya atau tim lain kami selalu inginkan kemenangan,” ujar Eduardo Almeida.

Selain itu, tentu saja timnya juga sudah mencoba mempelajari gaya permainan lawan. Diakuinya bahwa tim besutan Aji Santoso ini memiliki permainan cepat yang seringkali merepotkan lawannya.

“Kami terus fokus seperti biasanya seperti layaknya menghadapi tim lain,” lanjutnya.

Sementara itu, terkait ketidakhadiran Carlos Fortes karena akumulasi kartu, diakui pelatih asal Brasil tidak menjadi masalah untuk motor serangan Singo Edan.

“Ya tidak masalah hal itu bisa terjadi pada semua tim. Kami akan menyiapkan pemain untuk menggantikan Fortes. Dan siapa yang menggantikan juga harus siap dengan posisinya,” ungkapnya.

Ia menambahkan, kemungkinan terjelek apapun sebelum pertandingan sudah disiapkan dengan matang. Hal ini dilakukan untuk mendapat hasil terbaik dan menjaga performa tim. (ggs/ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img