MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Bagi masyarakat yang menyukai foto, kini hadir di Malang photobooth ala Korea pertama di Indonesia yang turut memeriahkan Kota Malang. Berlokasi di Mal Olympic Garden (MOG), Selfie Time memberikan warna yang berbeda pada photobooth yang dihadirkan.
Fasilitas yang lengkap dengan dekorasi unik menjadi daya tarik tersendiri dari Selfie Time.
Sales Promotion Girl (SPG) Selfie Time MOG, Wanda Hamidah menjelaskan kepada Malang Posco Media, photobooth tersebut menawarkan pengalaman yang berbeda dibandingkan dengan kompetitornya.
“Mungkin selama ini kita tahu kalau photobooth itu kan kecil, hanya ada satu ruangan saja. Berbeda disini, kami menyediakan tiga ruangan untuk photobooth dengan background warna berbeda di setiap ruangannya. Bisa diisi sampai dengan sepuluh orang. Jadi tidak perlu antri-antri lagi kalau mau foto,” terangnya.
Fasilitas lain yang turut serta diberikan dan berbeda dibandingkan dengan photobooth lainnya yakni ruangan studio foto. Selfie Time turut serta menghadirkan studio foto yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat yang ingin berfoto bersama dengan konsep berbeda.
“Ada studio foto juga. Lumayan lengkap disini. Kami juga menerima jasa foto untuk tanda pengenal atau Id maupun untuk Visa. Prosesnya juga cepat, tentu dengan kualitas yang terbaik juga,” jelasnya.
Sasaran pasarannya mengarah mulai dari usia remaja hingga dewasa. Namun kebanyakan yang datang yakni dari kalangan pelajar maupun anak-anak muda. Tak sedikit pula pasangan-pasangan muda yang ingin mengabadikan moment bersama turut serta menggunakan photobooth dari Selfie Time.
Toko yang berada di MOG tersebut merupakan outlet pertama yang ada di Malang. Menurutnya Malang sendiri memiliki potensi yang cukup besar. Apalagi sebagai kota pelajar serta kota pariwisata, Malang seringkali dijadikan sebagai tujuan bagi masyarakat luar kota.
“Mengapa Malang ya karena melihat sumber daya manusianya disini, sekaligus potensinya juga besar. Melihat Malang ini selalu ramai setiap tahunnya, ini bisa menjadi salah satu potensi untuk semakin berkembangnya usaha ini,” paparnya.
Terdapat beberapa paket yang ditawarkan, mulai dari harga Rp 45 ribu hingga Rp 65 ribu. Sedangkan untuk foto studio dibanderol dengan harga Rp 120 ribu. Kelebihan lainnya yang ditawarkan yakni free asesori bagi yang ingin menggunakan.
“Jadi kita ada beragam aksesoris yang telah disediakan, bisa dipilih sesuai dengan apa yang diinginkan oleh pengunjung. Dan yang tak kalah penting semua aksesoris tersebut free tanpa dipungut biaya apapun,” tandasnya.(adm/aim)