.
Wednesday, December 11, 2024

Piala Asia 2023; Indonesia Tertinggal 2-1 Atas Irak di Babak Pertama

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media – Timnas Indonesia tertinggal 2-1 atas Irak di babak pertama penyisihan grup D Piala Asia 2023 Irak di Stadion Ahmed bin Ali Qatar, Senin (15/1) malam. Timnas Irak cetak gol melalui Mohanad Ali menit ke-14 dan Osamah Rashid menit ke-45+7. Sedangkan satu gol balasan Indonesia dicetak Marselino Ferdinan menit ke-36.

Pada laga pembuka Timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023 ini, Pelatih Shin Tae Yong memberikan kesempatan starter kepada Ernando Ari (PG), Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Justin Hubner, Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Yakob Sayuri dan Rafael Struick. Ban kapten dipercayakan kepada Asnawi Mangkualam.

Kick off babak pertama, Irak menguasai bola lebih dulu dan mulai bermain di pertahanannya sendiri. Tak lama berselang, Indonesia mendapat peringatan keras menyusul Baggott Kartu mendapat kartu kuning menit ke-2. Bek tengah ini mendapatkan kartu kuning karena tekel telatnya kepada Hussein Haydar Ali di sisi kanan pertahanan Tim Merah Putih.

Irak berusaha menekan, dan beruntung gawang Indonesia yang dikawal Ernando Ari selamat dari kebobolan setelah sundulan Osamah Jabar Rashid pada menit ke-4 melenceng di sisi kiri gawang usai memanfaatkan tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Garuda.

Indonesia langsung merespons ancaman Irak dengan peluang dari Marselino Ferdinan pada menit kelima. Bermula dari lemparan ke dalam Pratama Arhan dari sisi kiri, bola kemudian ditinju kiper Jalal Hassan namun tidak sempurna. Bola jatuh di kaki Marselino yang langsung disepak dengan kaki kiri, namun membentur mistar gawang Irak.

Timnas Irak kembali memberikan tekanan kepada Indonesia, salah satunya melalui nomor punggung 10 Mohanad Ali dan juga dari kedua lini sayap. Tetapi pada 10 menit pertama ini pertahanan Indonesia bermain solid. Rizky Ridho hingga Pratama Arhan bermain taktis dan tidak berlama-lama dengan bola.

Timnas Irak sejauh ini banyak mengandalkan serangan dari sisi sayap, utamaya memanfaatkan umpan silang. Seperti pada menit ke-12 sundulan Ali Jasim yang memanfaatkan umpan silang dari sisi kanan melayang di atas gawang Indonesia.

Irak terus menekan hingga mendapatkan peluang bagus usai Jordi Amat blunder karena kehilangan penguasaan bola pada menit ke-13. Disusul Jordi Amat hampir cetak gol bunuh diri pada menit ke-14 usai salah mengantisipasi sepak pojok Irak. Bola dari sepak pojok pemain Irak, mengarah ke kepala Jordi dan membentur mistar.

Akhirnya serangan demi serangan Irak membuahkan hasil setelah Mohanad Ali mencetak gol pada menit ke-17. Gol Ali itu bermula dari blunder Marselino Ferdinan yang terlalu lama memegang bola sehingga dicuri pemain Irak yang berujung pada serangan balik. Skor 1-0 untuk keunggulan Irak atas Indonesia.

Timnas Indonesia berusaha bangkit, menekan Irak pada menit ke-24 melalui Pratama Arhan di sisi kiri serangan. Akan tetapi umpan silang Arhan tidak ada yang menyambut. Dissusul menit 26, Rafael Struick yang berada di kotak penalti mendapat operan dari Yakob Sayuri dari sisi kanan. Sayang Struick kehilangan penguasaan bola setelah lawan bisa merebut bola.

Irak tanpa kesulitan melancarkan bola ke segala lini guna menembus pertahanan Indonesia. Sementara Indonesia memilih menunggu serangan Irak di lini belakang sembari berharap bisa melancarkan serangan balik. Hingga akhirnya serangan Indonesia membuahkan hasil, Marselino Ferdinan cetak gol pada menit ke-36, mengubah skor jadi imbang 1-1.

Pada menit-menit akhir babak pertama Indonesia terus menekan Irak. Gol Marselino Ferdinan memberikan motivasi tambahan kepada Skuad Garuda. Di antaranya peluang Indonesia menit 41. Akan tetapi umpan silang Pratama Arhan lagi-lagi urung menjadi gol. Yakob Sayuri kalah saing dengan pemain lawan dalam berebut bola.

Memasuki babak tambahan waktu, Irak punya kesempatan mengancam Indonesia melalui tendangan bebas Ali Jasim pada menit ke-45+5. Namun tendangan bebas yang ingin jadi umpan terobosan itu tidak terbaca rekan satu timnya. Sia-sia kesempatan Irak menyerang Indonesia.

Berikutnya Marselino Ferdinan mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan kaki kanan dari jarak jauh pada menit ke-45+6. Akan tetapi tendangan Marselino jauh dari sasaran. Tak lama berselang, Irak menciptakan keunggulan pada detik-detik akhir jelang babak pertama usai melalui Osamah Jabbar.

Gol Osamah bermula dari tepisan Ernando Ari yang tidak sempurna. Gol Osamah ditinjau dengan VAR. Tetapi wasit Tantashev Ilgiz memutuskan gol meskipun berbau kontroversi offside karena posisi Mohanad Ali yang lebih dulu mengganggu kiper Ernando sebelum gol terjadi. Babak pertama berakhir 2-1 untuk keunggulan Irak.  (bua)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img