.
Thursday, December 12, 2024

Pie Cita Rasa Rempah Nusantara

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebagai kota wisata yang banyak didatangi wisatawan baik lokal maupun mancanegara, Kota Malang memiliki beragam kuliner khas yang bisa dijadikan oleh-oleh setelah berkunjung di Kota Malang. Mulai dari bakso hingga strudel, dan masih banyak lagi.

Kini hadir di Malang, pie dengan cita rasa yang sangat beragam. Menggunakan rasa dari varian rempah-rempah yang ada di nusantara, khususnya di Kota Malang, Pie Ngalam Heritage memberikan sensasi rasa yang berbeda dibandingkan dengan kue pie yang ada pada umumnya.

“Dengan bangga kami persembahkan Pie Ngalam Heritage, hasil dari research selama satu tahun. Di sini kami membawa bahan-bahan rempah nusantara, khususnya yang ada di Malang. Jadi varian dari Pie Ngalam Heritage sendiri ada banyak varian, seperti Pie Jahe, Pie Moringa, Pie Cabe, Pie Cinnamon dan masih banyak yang lainnya,” tutur Owner Pie Ngalam Heritage, Lailatus Saidah.

Dilanjutnya, Pie Ngalam Heritage berusaha untuk mengangkat rempah-rempah nusantara dengan menggunakannya sebagai topping dari kue pie. Harapannya dapat  memberikan wawasan kepada masyarakat luas terkait dengan rempah-rempah yang dimiliki oleh Indonesia dan jumlahnya sangat banyak. Selain mengangkat varian rempah, ia juga tetap menyediakan pie dengan varian rasa reguler.

“Tetap kami sediakan juga varian rasa yang reguler, seperti keju, coklat maupun mix fruit. Namun untuk saat ini memang kami fokus untuk mengembangkan yang cita rasa rempah ini, agar lebih dikenal oleh banyak orang,” terangnya.

Pie merupakan hidangan kue yang banyak disukai oleh semua kalangan, baik anak-anak maupun orang dewasa. Melalui varian rasa rempah ini, menjadi salah satu cara untuk mengenalkan sekaligus agar anak-anak yang sebelumnya kurang menyukai rempah bisa menjadi suka dengan rempah-rempah nusantara.

“Jadi kita kolaborasikan sedemikian rupa dalam bentuk pie, bisa lebih menarik perhatian anak-anak. Sehingga ketika dimakan kandungan gizinya tetap ada. Karena rempah-rempah ini kan mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Tentu sangat cocok bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan, camilan lebih sehat tentunya,” jelasnya.

Pie Ngalam Heritage sendiri sudah tersedia di berbagai toko oleh-oleh yang ada di Malang Raya serta sudah tersebar di hampir sembilan kota yang ada di Jawa Timur. Untuk harganya sendiri cukup murah, setiap box yang berisi 12 buah pie dibanderol dengan harga mulai dari Rp 25 ribu sampai dengan Rp 30 ribu. Sangat cocok untuk dijadikan buah tangan bagi wisatawan yang berkunjung di Kota Malang dan sekitarnya. Packagingnya yang menarik, dengan menampilkan Topeng Malangan menjadi daya tarik tersendiri.

“Kami memang berusaha untuk menonjolkan sisi kebudayaan yang ada di Malang, selain menjadi ke-khas an dari produk sekaligus melestarikan budaya yang ada. Jadi selain memiliki rasa yang unik dan cocok untuk dijadikan buah tangan khas Malang, Pie Ngalam juga menjadi sarana edukasi wisata kebudayaan Malang,” tandasnya. (adm/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img