Wednesday, February 19, 2025

Pisang Kopong, Cara Seru Menikmati Pisang Goreng

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Pisang goreng sudah menjadi makanan khas yang tidak terlewatkan bagi masyarakat Indonesia. Khususnya biasanya disandingkan dengan kopi hangat di pagi hari, pisang goreng jadi teman sarapan yang mengenyangkan.

Namun bagaimana jika pisang goreng memiliki bentuk dan juga cita rasa yang berbeda daripada pisang goreng pada umumnya? Hal itu bisa ditemukan di Pisang Kopong yang berada di MOG.

-Advertisement- Pengumuman

“Istimewanya kami ada di pisangnya. Karena sesuai dengan tagline kami yakni Manis dalam setiap gigitan, kami tidak menggunakan gula sama sekali. Sehingga free sugar, manisnya didapatkan dari pisang aslinya itu,” ungkap Leader Pisang Kopong MOG, Bintang Dwiki.

Lebih lanjut, sensasi lain yang di tawarkan adalah rasa kriuk di luar dan lembut di dalamnya. Manisnya juga tidak berasal dari gula melainkan dari pisangnya yang memang sudah manis. Terdapat berbagai varian rasa yang ditawarkan.

“Jadi kami ada tiga jenis pisangnya, ada pisang kopong menik, pisang kopong lencir dan pisang kopong cebol. Jadi yang membedakannya ada pada ukurannya saja,” paparnya.

Untuk rasanya mulai dari original, wijen, tiramisu, lumpu chocho dan masih banyak yang lainnya. Salah satu yang paling favorit adalah dir asa original dan juga wijen. Untuk harganya sendiri masih sangat terjangkau mengingat cita rasa spesial yang ditawarkan.

“Harganya mulai dari Rp 26 ribu saja untuk yang original. Sementara yang lainnya mulai dari Rp 30 ribuan sampai Rp 50 ribuan. Sejauh ini pelanggannya random ya, tapi memang kalangan remaja dan anak-anak muda paling banyak,” jelasnya.

Setiap harinya ia bisa menghabiskan hingga lebih dari 400 pcs pisang yang siap untuk di goreng. Namun ketika weekend jumlahnya juga bisa meningkatkan beberapa persen dibandingkan dengan hari biasa. “Kami menjual cita rasa, dengan bahan-bahan yang berkualitas, kami ingin membuat produk yang memang dapat diacungi jempol. Sehingga semuanya bisa menikmati produk yang kami buat ini,” tandasnya. (*/nda)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img