spot_img
Sunday, April 20, 2025
spot_img

Polisi Buru Para Pengeroyok Rebutan Parkir

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Pelaku pengeroyokan di Jalan Kepundung Kota Malang, buntut rebutan lahan parkir, diperkirakan kabur ke luar wilayah Malang Raya. Polisi sudah mengantongi 10 identitas pelaku, dan membentuk tim khusus untuk memburu. Ini diungkapkan Plt. Kasatreskrim Polresta Malang Kota, Kompol Danang Yudanto.

Ia menyebut, pihaknya sudah mendatangi lokasi para pelaku tinggal namun tidak ada yang pulang ke rumah semenjak kejadian tersebut. “Satreskrim Polresta Malang Kota sudah mengerahkan tim khusus, untuk mencari keberadaan para pelaku,” jelasnya.

-Advertisement- HUT

Saat ini pihaknya berusaha, dengan menyebarkan anggotanya untuk menyisir pelaku. Akan tetapi, Danang belum bisa memberikan keterangan identitas dari para pelaku karena sudah masuk dalam daftar pencarian orang.

“Beberapa nama pelaku memang sudah kami kantongi. Kami juga terus mengecek beberapa lokasi, yang diduga jadi tempat persembunyian. Dan tim kami sedang bekerja, keluar dari wilayah Malang Raya karena ada dugaan para pelaku kabur ke luar Malang,” tandasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, aksi rebutan lahan parkir berujung pengeroyokan di Jalan Kepundung Kota Malang, Minggu (30/7) malam. Sekelompok orang, menyerang penjaga parkir bernama Wahyu, 28, sekitar pukul 19.00.

Korban pertama yang dikeroyok ini terdorong masuk ke rumah milik Henny Djoko Prasetyo, 65. Saat itu, Henny yang baru bangun tidur mencoba menghentikan pengroyokan itu. Bukannya berhenti, justru ia ikut dihajar sekelompok orang itu. (rex/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img