Tuesday, February 18, 2025

Polisi Tilang Mobil Plat Tulisan Jepang Viral

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Gegara buat konten dengan pelat nomor menggunakan hurif kanji Jepang, Dimas Hadi Prasetyo ditilang polisi. Mobil Honda Jazz putih dengan pelat nomor tak sesuai aturan itu, mendadak viral di media sosial Instagram (IG) pekan lalu, dan pemiliknya ditemukan Minggu (2/2) kemarin.

Kejadia ini langsung menarik perhatian Satlantas Polresta Malang Kota, yang segera melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi pengemudinya. Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Agung Fitransyah mengungkapkan video di medsos itu kali pertama ramai, Kamis (30/1/) lalu.

-Advertisement- Pengumuman

“Alhamdulillah, yang bersangkutan telah kami temukan. Identitasnya adalah Dimas Hadi Prasetyo, warga asli Pasuruan yang sudah lama tinggal dan bekerja di Malang,” ujarnya, Senin (3/2) siang di halaman Mapolresta Malang Kota.

Dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa mobil berpelat nomor Jepang itu hanya digunakan selama satu hari, tepatnya pada 24 Desember 2024 lalu. Karena menggunakan pelat yang tidak sesuai standar, pengemudi langsung dikenai sanksi dengan bukti pelanggaran (tilang).

“Pemilik mobil yang bersangkutan kami tilang dengan dikenakan Pasal 280 UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Kami juga meminta pelat nomor berhuruf kanji Jepang tersebut dilepas dan kemudian kami sita,” jelasnya.

Rencananya, pemilik mobil akan menjalani sidang pelanggaran lalu lintas tersebut pekan depan. “Kendaraan tidak kami tahan, namun pemilik wajib mengembalikan ke spesifikasi pabrik, serta membayar denda tilang dari persidangan, untuk bisa mengambil barang bukti berupa STNK dan SIM dari pemilik mobil,” tandas eks Kasatlantas Polres Malang, itu.

Sementara itu, Dimas Hadi Prasetyo mengaku menyesal atas perbuatannya dan meminta maaf kepada masyarakat. Pasalnya, dirinya merasa bahwa saat itu hanya ingin membuat konten saja, dan dirinya siap menerima sanksi dari polisi.

“Saya sangat menyesal dan mohon maaf atas kegaduhan yang terjadi. Saya berjanji tidak akan mengulangi lagi,” ungkapnya.

Saat ditanya alasan menggunakan pelat nomor ala Jepang, Dimas mengaku terinspirasi dari konten motovlog di YouTube. “Saya sengaja memasangnya untuk membuat konten video di media sosial. Huruf kanjinya berarti Tokyo, dan saya membelinya secara online pada 20 Desember 2024 lalu,” pungkas Dimas. (rex/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img