spot_img
Saturday, September 14, 2024
spot_img

Puluhan Musisi Ramaikan Rockin Karlos

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Musisi Rock dari berbagai kalangan menyumbangkan tampilan dalam helatan Rockin Karlos 2024 yang digelar di Rest Area Karangploso, Minggu (11/8) kemarin. Acara yang terbuka untuk kalangan umum tersebut menjadi panggung bagi para musisi untuk menampilkan karyanya.

Mulai dari MJ Project, The Malang, Ibra, Genia dan masih banyak band-band rock dari Karangploso dan Malang Raya ikut andil dalam acara tersebut. Acara tersebut diinisiasi oleh Karlos Rock City (KRC), dimana Mahdi Maulana sebagai perwakilan dari KRC mengatakan bahwa acara ini terselenggara sebagai upaya untuk mewadahi talenta, khususnya yang bergerak di musik rock.

“Awalnya dari pembicaraan setelah menonton Band Lawang Pintu. Maka tercetuslah sudah saatnya untuk penikmat dan juga band-band rock ini memiliki wadah, khususnya di wilayah Karangploso. Ini sekaligus untuk bisa mengenalkan musik rock ke kalangan generasi muda saat ini,“ ungkap Mahdi.

Lelaki yang pernah menjabat sebagai Lurah Ngijo selama dua periode tersebut berkeinginan untuk musik rock bisa dinikmati segala usia. Ditambah saat ini generasi muda yang mulai bergeser untuk referensi musiknya.

“Kebetulan saya juga pemerhati untuk referensi musik anak muda sekarang ini mulai bergeser. Kami ingin generasi muda sekarang bukan menjadi generasi yang lembek. Hadirnya kami sebagai wadah, harapannya kedepan tinggal bagaimana anak-anak muda ini bisa mengekspresikan musik rock sesuai dengan gayanya,” paparnya.

Disamping itu, Jambore Rock tersebut juga menjadi ajang untuk saling bersilaturahmi antar musisi maupun antar pendengar dan penikmat musik rock. Ia berharap agenda semacam ini tidak hanya berhenti sampai disini, namun ada event lanjutan yang bisa memfasilitasi para musisi dan penikmat musik rock.

“Tentu saja harapannya tidak berhenti sampai disini. Ini akan menjadi agenda rutin yang mana ke depannya akan digelar untuk event-event musik rock, mungkin dengan konsep yang berbeda dan jauh lebih tertata lagi,” ujarnya.

Dari pantauan Malang Posco Media, sejak siang hari para musisi sudah mulai memadati lokasi dimana konser akan digelar. Acara dibuka dengan penampilan dari Ibra, drummer rock remaja asli dari Malang. Penampilannya tersebut memulai para penonton. Acara digelar mulai dari siang sampai dengan malam. Sesi siang hari diisi oleh 10 band lokal asal Karangploso dan sekitarnya, sementara untuk malam harinya diisi penampilan band dari Malang Raya.

“Tentu saja kami akan menyuguhkan lagu-lagu nostalgia dari tahun 1990 an, seperti Zamrud, Metallica, Dream Theater dan masih banyak lainnya,” tandasnya. (adm/aim)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img