MALANG POSCO MEDIA, JAKARTA – Semua berubah gara-gara dua long lap penalty. Marco Bezzecchi yang sudah dominan di posisi depan MotoGP Australia harus merelakan posisinya disalip Raul Fernandez sejak lap kelima. Bezzecchi harus menjalani long lap penalty pertama pada lap kelima
Setelah itu, pembalap Trackhouse MotoGP Team itu tak tersentuh hingga balapan berakhir sepanjang 27 laps, Minggu (19/10) pukul 11.00-11.45 WIB ini. Bezzecchi yang melorot ke posisi keenam akhirnya sukses podium ketiga setelah menyalip Pedro Acosta dan Alex Marquez. Posisi kedua ditempati Fabio Diggianantonio
MotoGP Australia ini melahirkan juara baru Raul Fernandez yang tampil memukau sejak balalan hingga akhir. Sebelumnya pada gelaran Sprint Race, Fernandez juga tampil ciamik.
Sejak awal persaingan sengit sudah dimulai sejak lampu hijau di garis statt menyala. Bezzecchi langsung menguasai posisi depan sampai lima lap. Lap kelima, Bezzecchi mengambil long lap penalty pertama. Raul Fernandez ambil alih posisi terdepan diikuti Pedro Acosta.
Lap kelima, Johan Zarco dan Jack Miller crash
Lap ketujuh Bezzechi ambil long lap penalty kembali. Alex Marquez menyalip Fabio Quartararo di posisi ketiga. Jarak Bezzecchi dengan Acosta 0,6 detik.
Lap kedelapan jarak Fernandez dengam Acosta 1.1 detik, makin lebar pada lap kesepuluh menjadi 1.5 detik. Bezzecchi berushaa menyalip Quartararo di posisi lima. Lap ke 11, Bezzecchi berhasil menyalip Quartararo di lintasan lurus.
Pada lap ke 15-16 Alex Marquez menekan Acosta hingga sukses menyalip di turn ke 3.
Lap ke 18, giliran Diggia menekan Acosta untuk memperebutkan posisi ketiga. Bezzecchi menguntit di belakangnya. Sementara Fernandez makin nyaman di depan dengan jarak 2,9 pada lap ke 19. Diggia akhirnya sukses menyalip Acosta.
Pada lap ke 22 Bezzecchi sukses menyalip Acosta di posisi keempat.Lap ke 23 Diggia menekan Alex Marquez untuk memperebutkan posisi kedua. Empat lap menjelang akhir, Fernandez masih kokoh di depan. Sementara Bagnaia crash.
Lap ke 25, Bezzecchi menekan Alex Marquez untuk memperebutkan posisi ketiga. Lap ke 26 Bezzecchi sukses menyalip Alex Marquez untuk merebut podium ketiga menyusul Diggia dan Raul Fernandez yang sukses merebut juara (lim)