spot_img
Wednesday, March 26, 2025
spot_img

Rekomendasi Hantaran Lebaran Holland Bakery Mulai dari Rp 100 Ribuan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media, Malang – Mendekati Hari Raya Idul Fitri, masyarakat mulai berkirim hantaran ke kerabat dan sahabatnya. Jika Anda sedang mencari hantaran lebaran dengan harga bersahabat, Holland Bakery memiliki produk yang bisa dijadikan pilihan.


Berikut rekomendasi hantaran lebaran Holland Bakery mulai dari Rp 100 Ribuan

1 Bika Ambon (Rp 125 Ribu)
Kue khas Medan ini sempat menjadi viral beberapa waktu lalu di media sosial. Holland Bakery sendiri sudah menghadirkan produk ini sejak lama. Dengan ukuran yang cukup besar, yakni 23x23x8 cm, dan rasa yang nikmat, Bika Ambon Holland Bakery ini bisa menjadi pilihan untuk hantaran kepada orang terdekat Anda.

-Advertisement- Satu Harga Tiga Media
Malang Posco Media

2 Tart Edisi Lebaran (Mulai Rp 142 Ribu)
Holland Bakery kembali meluncurkan aneka tart edisi khusus lebaran dengan topper yang cantik khas Idul Fitri. Jenis cake yang digunakan untuk tart tersebut juga sangat variatif, mulai dari Lemon Cake, Mocca Cake, Tiramisu, dan terbaru Oreo Cheesecake. Masing-masing jenis dihadirkan dengan berbagai ukuran. Anda bisa memilih sesuai dengan budget yang tersedia.

Malang Posco Media

3 Kue Lapis Legit (Mulai Rp 228 Ribu)
Kue ini tak kalah viralnya dengan Bika Ambon. Saking viralnya, banyak permintaan Kue Lapis Legit di Holland Bakery. Nah, Anda bisa menjadikan Kue Lapis Legit Holland Bakery sebagai hantaran. Tersedian varian original, pandan, keju, cokelat dan prunes. Untuk hantaran, Anda bisa memilih ukuran 1/3 loyang atau full 1 loyang utuh.

Malang Posco Media

4 Lapis Surabaya (Rp 409 Ribu)
Kue Lapis Surabaya juga bisa menjadi pilihan hantaran yang pantas di Hari Raya Idul Fitri. Rasanya yang manis legit dipadu dengan tekstur yang lembut, menjadikan kue ini sebagai favorit di hari nan fitri. Di Holland Bakery tersedia Kue Lapis Surabaya dengan ukuran 22×22 cm.

Malang Posco Media

5 Fitrah Gift Box (Rp 440 Ribu)
Dari jajaran parcel dan gift box, ada varian yang harganya di bawah Rp 500 ribu, yakni Fitrah Gift Box. Dikemas dalam wadah kotak yang cantik, isi gift box ini terdiri dari 3 jenis kue kering istimewa Holland Bakery, yakni Nastar, Kaastengels dan Lidah Kucing. (nda)

Malang Posco Media
-Advertisement-

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img