.
Wednesday, December 11, 2024

Roa IL Norwegia Beri Kekalahan Ketiga Arema FC Women

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, ANTALYA – Arema FC Women telah menuntaskan agendanya di Antalya’s Women Cup 2022. Shafira Ika dkk menelan kekalahan ketiganya dalam turnamen tersebut, usai dibekuk Roa IL dari Norwegia, Sabtu (26/2) sore waktu setempat atau Sabtu malam waktu Indonesia di S&B Sports Complex di Belek Antalya.

Di pertandingan ketiga tersebut, Arema FC Women kalah dengan skor 0-6 dari tim berperingkat 10 dunia untuk klub wanita tersebut. “Kami memang kalah kualitas dari tim-tim Eropa. Tapi, saya melihat progres tim setelah tiga pertandingan,” ujar Pelatih Arema FC Women Nanang Habibie.

Dalam laga ketiga, Arema FC Women sempat memberikan perlawanan sengit. Tim Roa IL kesulitan membuat gol sampai 25 menit laga. Namun setelah gol pembuka tercipta, tak sampai 20 menit tiga gol tambahan tercipta.

Di babak pertama, lagi-lagi Arema FC ketinggalan empat gol seperti dua laga sebelumnya melawan ZFK Breznica dan Zhilstroy. “Tapi setiap lawan memiliki gaya permainan yang berbeda meskipun skor akhir kekalahan kami sama,” ungkapnya.

Saat melawan Roa IL, Arema FC Women pun harus meladeni umpan direct dan long pass akurat. Permainan tersebut menjadi keunggulan lawan dan terlihat dari sejumlah gol yang bersarang ke gawang Ongis Kodew.

“Lawan umpan jauh, direct sangat terukur. Dari sini kami belajar mengenai serangan dengan cara tersebut. Sebelumnya, Zhilstroy menang dengan umpan 1-2 yang cepat dan terobosannya. Sedangkan saat lawan Breznica, lain lagi gaya mainnya,” papar dia.

Hal tersebut, menurut pria dengan sapaan akrab Pepe ini, membuat timnya mendapatkan banyak ilmu. Termasuk pengetahuan permainan bola cepat seperti pemain Eropa. Kebetulan, lawan yang dihadapi dari berbeda negara, yakni Montenegro, Ukraina dan Norwegia. (ley)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img