spot_img
Monday, December 23, 2024
spot_img

Rp 6,7 Miliar Bikin Sudetan di Jalan Dieng

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG- Untuk mengatasi banjir di Jalan Raya Dieng, Pemkot Malang akan membangun sudetan. Tidak tanggung-tanggung, anggaran yang digelontorkan mencapai Rp 6,7 miliar untuk pembangunannya.

Sudetan ini rencananya akan menghubungkan antara saluran irigasi yang berada di dekat Mal City Poin (MCP) menuju ke Kali Metro Dieng.  Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang, Diah Ayu Kusuma Dewi menyampaikan, proses pengerjaan akan dilakukan pada tahun ini juga.

“Ini segera kami buatkan sudetan ke kali metro. Agar pembuangan saluran irigasi di Dieng ini semua mengarah ke Sukun,” terangnya.

Dijelaskannya, anggaran tersebut diambilkan dari dana APBD 2022. Rencana pembuatan sudetan ini, setelah saluran irigasi di Dieng kerap kali mengalami pendangkalan. Banyak sisa-sisa material bongkaran bangunan dan lumpur yang mengendap. Bahkan, sedimen yang mengendap ini sampai ditumbuhi akar ilalang.

“Kalau hujan di area sini banjir. Makannya akan kami buatkan sudetan,” jelas Diah.

Selama ini, DPUPRPKP Kota Malang rutin melakukan pengangkatan sedimen di sejumlah saluran irigasi, atau saluran drainase di Kota Malang. Selain di Dieng, saluran irigasi yang kerap kali dinormalisasi berada di daerah Klaseman Kota Malang.

“Kami mohon kepada warga masyarakat agar tidak membuang sampah atau sisa material di saluran ini. Sebenarnya imbauan ini sering kami sampaikan. Tapi tetap saja,” pungkas Diah. (ica/aim)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img