MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebuah bangunan di Perumahan Prima Ragil Permai 7 Blok A Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, ambrol. Bangunan tersebut mengalami kerusakan parah setelah pondasi tanah di bawah bangunan tergerus akibat longsor yang terjadi sehari sebelumnya, Rabu (25/12) siang.
Longsor ini dipicu oleh banjir besar yang melanda kawasan tersebut pada Selasa (24/12) malam. Berdasarkan informasi, rumah ini terletak hanya sekitar satu meter dari aliran Sungai Amprong.
Bagian sisi timur rumah tersebut tergerus air hingga hampir separuh bangunannya lenyap. Adit, salah satu warga sekitar yang menyaksikan kejadian mengatakan tiba-tiba terdengar sekitar pukul 16.30.
“Semalam hujan deras sekali, air sungai sampai meluap. Pagi tadi, tiba-tiba terdengar suara gemuruh, dan ternyata rumah itu sudah ambrol separuhnya. Kami langsung panik,” ujarnya.
Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan korban jiwa dalam insiden ini. Namun, warga diminta untuk tetap waspada, mengingat curah hujan yang masih tinggi di wilayah Malang.
“Pihak berwenang juga sedang melakukan pemantauan di lokasi untuk mencegah kerusakan lebih lanjut,” tutupnya. (rex/jon)