MALANG POSCO MEDIA- Edan!! Gas poll! Itulah kalimat yang keluar ketika saya ditunjuk Direktur Malang Posco Media (MPM) Hary Santoso menjadi ketua panitia vaksin booster di Lapangan Rampal, Kamis (11/8) lalu. Kegiatan ini kerja sama dengan RS Bhirawa Bhakti.
Saya, Miftakhul Huda bersama teman-teman panitia langsung bergerak bersama. Selain saya, terdapat beberapa teman dalam panitia ini. Yakni Abdu Samy, Fitri Puspa Arista, Siti Nur Chasanah, Arvidya Maulid Dana dan Muhammad Nibras Saputra. Semua yang tergabung dalam panitia berasal dari lintas divisi di MPM.
Kami diberi waku dua hari untuk mendapat 100 peserta. Terhitung setelah rapat Senin (8/8) sore.
Apapun kondisinya harus selalu siap. Ini tugas dari atasan. Lagi pula kegiatan ini bermanfaat bagi sesama. Media ikut membantu mempercepat vaksin booster.
Program vaksin ini termasuk rangkaian HUT ke 2 MPM. Jadi harus totalitas. Untuk mencapai target tersebut kami tidak boleh dengan cara yang biasa – biasa saja. Harus ikut edan. Beruntung selama bergabung di MPM, kami sudah terbiasa bergerak cepat. Telah terlatih. Begitulah media. Harus selalu siap walau bukan bertugas di redaksi. Apapun tugas yang diberi atasan, harus gerak cepat menuntaskannya. Tak ada menunggu, kecuali langsung bergerak.
Bersama panitia kami gerak cepat. Mendekati hari H, target sudah hampir terpenuhi. Pada hari H, panitia berangkat ke Lapangan Rampal. Tetap mencari peserta, meyakinkan warga yang belum booster. Karena bagi kami, warga memang harus mendapat vaksin booster. Agar pandemi Covid-19 pergi jauh, sejauh mungkin. Sehingga segala aktivitas kembali normal, seperti sebelum pandemi. Begiu juga perputaran ekonomi makin pulih, bahkan meningkat.
Di Lapangan Rampal saat Kamis (11/8) sedang ramai. Yakni berlangsung apel sinergitas TNI, Polri dan Aremania serta berbagai komponen. Juga berlangsung bazar UMKM. Itu kegiatan dalam rangka HUT ke 35 Arema. Ramai pengunjung, kami beraksi. Mengajak, meyakinkan warga yang belum booster agar mau divaksin.
Alhamdulillah di tempat kegiatan tersebut banyak pengunjung yang mengikuti vaksin booster dengan jenis Pfizer. (hud/van)