spot_img
Sunday, September 22, 2024
spot_img

Rumah Terbakar Akibat Kabel Charger HP

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Sebuah rumah di Perum Dirgantara Blok A1-40 hangus dilalap Si Jago Merah, Kamis (19/9) siang. Kebakaran itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 14.00 ketika penghuni rumah ada di teras depan rumah.

Penghuni rumah, Sony Bayu, 30, menceritakan, awal terjadinya kebakaran karena terjadinya korsleting listrik dari HP milik adiknya. Saat terjadinya korslet dan mulai muncul api, awalnya para penghuni rumah tidak menyadarinya.

“Penyebabnya itu karena korslet dari HP adik saya yang di-charge di belakang. Kabelnya itu kayak terbuka, tapi dipakai buat ngecas. Pas ngecas itu ditinggal ke teras depan, saya adik sama tante ngobrol. Tahunya pas tante masuk, ternyata sudah ada api,” cerita Bayu, sapaannya kepada Malang Posco Media.

Dikatakan Batu, tantenya masuk ke dalam rumah karena sudah menaruh curiga lantaran terdengar suara gemeretak kecil dari dalam rumah. Begitu mengetahui adanya api, tantenya langsung berteriak kepada dirinya dan ia pun sempat berupaya memadamkan api.

“Tapi karena sudah tidak memungkinkan, sudah sulit dipadamkan, akhirnya saya teriak minta bantuan damkar. Apinya cepat besar ini karena banyak perabotan kayu,” tambah Bayu. Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang Agoes Soebekti menambahkan proses pemadaman membutuhkan waktu sekitar 45 menit.

Kebakaran berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.25, sejak operasi pemadaman berlangsung pada 14.40. Untuk pemadaman itu, Damkar menerjunkan lima unit pemadam kebakaran dengan berkekuatan 20 personel. “Kerugian material lebih kurang Rp 150 juta,” pungkas Agoes. (ian/mar)

- Advertisement -spot_img

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img