.
Friday, November 22, 2024

SD–SMP Insan Amanah Malang, Semangat Adiwiyata, Gelar Beach Cleaning

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Baru-baru ini Sekolah Insan Amanah menerapkan satu pembelajaran yang konkret pada peserta didiknya. Mereka berkunjung ke Pantai Balekambang dan Pantai Banyu Meneng di Malang Selatan, Sabtu (27/8). Sebanyak 125 siswa ikut dalam kegiatan ini.

Kolaborasi antara SD Insan Amanah dan SMP Insan Amanah. Kunjungan mereka ke pantai ini bukan untuk senang-senang atau rekreasi. Tapi berangkat dari sebuah keprihatinan yang besar. Terutama masalah lingkungan.

Di bibir Pantai Balekambang, banyak ditemukan sampah. Plastik, kaleng bekas, kardus, botol dan lain sebagainya. Kedatangan anak-anak hebat Insan Amanah ini untuk berkampanye. Bahwa kebersihan pantai dan kesehatan lingkungan adalah tanggung jawab bersama.

Kampanye itu dilaksanakan dengan dua cara. Pertama, siswa melakukan aksi bersih-bersih sampah yang ada di pantai Balekambang. Kedua melakukan wawancara dan komunikasi interaktif dengan pengunjung pantai saat itu.

REFLEKSI: Kepala Sekolah Insan Amanah Dr. Suhardini Nurhayati, M.Pd memberikan arahan serta refleksi dari kegiatan lingkungan di Pantai Banyu Meneng

Untuk yang pertama, siswa dibekali kantong plastik dan alat untuk memungut sampah. Mereka berjalan bersama menyisiri pantai. Sambil mengambil sampah yang dijumpai.

Setelah itu, siswa melakukan wawancara dengan pengunjung pantai saat itu. Temanya ya masalah kebersihan, khususnya di area pantai. “Ini kampanye anak-anak. Kami ingin mengedukasi masyarakat, betapa pentingnya menjaga kebersihan. Khususnya saat ini kami mengambil area pantai,” ucap Kepala SMP Insan Amanah, Dr. Suhardini Nurhayati, M.Pd kepada Malang Posco Media.

Dini menjelaskan, kegiatan ini dinamakan Beach Cleaning. Ini adalah agenda besar. Sehingga dalam hal ini Insan Amanah tidak sendiri. Kegiatan ini didukung oleh Perhutani Kabupaten Malang.

“Sebelumnya kami sudah sosialisasi dengan Perhutani. Akhirnya ditentukan Pantai Balekambang karena pantai ini termasuk kawasan yang terbesar dari Wisata pantai lain di Malang,” ujar Dini, sapaan akrabnya.

Perjalanan dari Kota Malang ke pantai selatan menempuh jarak yang tidak dekat. Apalagi dengan kondisi jalan tidak mulus di Kecamatan Bantur menuju Pantai Balekambang. Tapi itu bukan menjadi persoalan bagi guru dan siswa-siswi Insan Amanah. Jiwa dan semangat adiwiyata tetap berkobar untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. “Kami sudah Adiwiyata Mandiri. Terkait menjaga dan melestarikan lingkungan sudah menjadi budaya di sekolah kami,” terang Dini.

Beach Cleaning menjadi satu momen yang berharga bagi siswa. Selain pembelajaran dari guru, juga menjadi pengalaman yang berharga. Setidaknya juga menjadi kesempatan untuk merefresh kembali pikiran mereka.

Di Pantai Balekambang kegiatan lebih kepada edukasi. Sedangkan di Pantai Banyu Meneng lebih ke refreshing dan refleksi. “Menurut saya, kegiatan beach cleaning seru dan asik. Setelah bersih-bersih pantai, kita juga bisa bermain di Banyu Meneng. Semoga aksi nyata di Pantai Balekambang bisa bermanfaat dan lebih baik lagi,” ujar Afifi Raisa Hasibah, salah satu siswa.

Hal yang sama disampaikan oleh Cinta Rena Aurelia. Siswa SMP Insan Amanah ini mengatakan kegiatan beach cleaning menghadirkan sesuatu yang berbeda dari kegiatan pembelajaran selama ini. Terlebih lokasinya di tempat wisata. Biasanya ke pantai hanya untuk liburan atau refreshing, namun kali ini tujuan kami adalah membersihkan pantai. Ini menjadi pengalaman baru yang menyenangkan,” kata dia.
Dalam aksi lingkungan itu, siswa juga melakukan wawancara dengan warga dan pengunjung pantai. Sesi ini menjadi pengalaman tersendiri bagi siswa SMP Insan Amanah. Terutama mereka yang masuk di program vokasi jurnalistik.

Seperti yang dikatakan Evelyn Dhyana Paramita. Dia dapat mempraktikkan ilmu jurnalistiknya dengan melakukan wawancara. “Saya senang bisa mewawancara dengan warga setempat tentang kebersihan Pantai Balekambang. Kegiatan Beach Cleaning ini membantu menyadarkan kami untuk bersimpati terhadap sampah plastik yang kini sulit dihentikan penggunaannya. Selain juga menumbuhkan kepedulian kami terhadap lingkungan,” tuturnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, kegiatan bersih sampah diawali dengan apel. Dipimpin langsung oleh Kepala SMP Insan Amanah Dr. Suhardini Nurhayati, M.Pd. Selanjutnya siswa bergerak ke titik area bersih pantai. Rama Biyan Azizi, salah satu siswa SD Insan Amanah merasa senang bisa berada di lokasi kegiatan beach cleaning. Ditanya apakah dia dan teman-temannya hendak rekreasi di Pantai Balekambang?, siswa kelas 5 ini menyangkal. “Bukan, kita disini mau bersih-bersih pantai dari sampah, supaya pantainya tidak kotor,” katanya. (imm/sir)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img