.
Saturday, December 14, 2024

Semarak, Berbagai Kegiatan Memperingati HUT ke 75 Desa Tirtomarto

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Malang Posco Media, Malang- Berbagai kegiatan untuk memperingati HUT ke 77 Kemerdekaan RI dan HUT ke 75 Desa Tirtomarto Kecamatan Ampelgading Kabupaten Malang,berlangsung semarak.
Kepala Desa Tirtomarto Ir.Joni Suhariyanto menjelaskan,kegiatan diawali lomba kebersihan lingkungan antar RW dan turnamen bulutangkis diikuti Kecamatan Ampelgading,Tirtoyudo dan Tempursari.

Berbagai pertunjukan kesenian tradisional diikuti penuh antusias oleh warga Desa Tirtomarto Kecamatan Ampelgading.


“Dilanjutkan hari Minggu (18/9), lomba gerak jalan indah dan kirab budaya diikuti seluruh RT dan 32 peserta. Diawali kirab dan karnaval dari punggawa desa yaitu kades, perangkat, lembaga desa, panitia, RT dan RW se Desa Tirtomarto,”ujarnya kepada Malang Posco Media,Rabu (21/9).


Ditambahkan,malam harinya digelar pertunjukan Kuda Lumping, Rampak Barong dan Bantengan yang tergabung dalam komunitas binaan Dwi Rahardjo yang merupakan anggota Polri. Serta Orkes Melayu di Kampung Tempean.


“Kami juga menggelar fun game sepak bola (9/9 – 25/9) diikuti 6 kesebelasan yaitu Desa Tirtomarto, Tawang Agung, Sonowangi, Wirotaman, Sidorenggo dan mantan pesepakbola se Kecamatan Ampelgading tergabung dalam klub Predator,”papar Joni.
Kemeriahan kegiatan dilanjutkan kirab Kuda Lumping se Desa Tirtomarto,Jumat (23/9) pagi. Malam harinya musik shalawat dan hiburan dangdut.


“Sabtu (24/9) pagi berlangsung khataman Al Qur’an.Sore hari dilakukan selamatan dan malam harinya pagelaran wayang kulit menampilkan dalang Ki Edi Siswanto dari Jember,”ungkapnya.


Sebagai penutup,hari Minggu (25/9) akan dilaksanakan launching obyek wisata Coban Srengenge yang tutup selama pandemi Covid 19. Ditandai jalan sehat dari kantor desa ke Coban Srengenge. “Malam harinya,lomba menyanyi dangdut keroncong rock pop dikoplo diiringi musik secara live,”pungkas Joni Suhariyanto.(nug/jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img