.
Friday, November 22, 2024

Semarak Muharram 1444 H, Ribuan Peserta Ikuti Kirab

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Semarak perayaan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H, diperingati oleh ribuan orang dalam agenda kirab yang digelar di Alun-Alun Kota Malang. Agenda bertajuk Semarak Muharram 1444 H diselenggarakan oleh PCNU Kota Malang bersama dengan Takmir Masjid Agung Jami’ Kota Malang, Sabtu (30/7) pagi.

Peringatan ini melibatkan sebanyak 1000 orang yang terdiri dari jajaran sekolah yang berada di bawah LP Ma’arif NU. Para peserta didik itu bersama dengan bapak ibu guru masing-masing sekolah, memakai baju bertema islami untuk memeriahkan kirab Semarak Muharram 1444 H.

Ketua PCNU Kota Malang KH. Isroqunnajah mengatakan agenda ini disambut sangat antusias oleh masyarakat. Pasalnya, setelah vakum selama pandemi, agenda ini kembali menggugah semangat masyarakat.

“Jadi tujuannya untuk menyambung tali silaturahmi, serta membahagiakan masyarakat yang semangat merayakan Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1444 Hijriah ini,” ungkapnya.

Agenda ini juga diharapkan kembali membangkitkan antusias masyarakat. Khususnya dalam memperingati hari-hari besar Agama Islam.

Semarak agenda ini dimeriahkan dengan penampilan kostum unik dari MI Nurul Huda Mulyorejo. Kesiswaan MI Nurul Huda Mulyorejo, Endang Sampurnaningsih mengatakan bahwa pihaknya memang sudah menanti adanya agenda seperti ini.

Pasalnya selain merayakan hari besar Islam, juga mendorong kreativitas siswa. Seperti pernak-pernik yang dipakai para siswa yang mengikuti kirab.

Merupakan hasil buah tangannya yang dikerjakan selama sehari, Jumat (29/7) lalu. Dibantu dengan para guru yang bertanggung jawab yakni Anisatul Hamidah dan Rafena Angelina.

“Jadi ini memang persiapannya tidak banyak, tapi antusiasnya sangat luar biasa. Harapannya nanti bisa terus ada kegiatan serupa yang bisa diikuti oleh para siswa,” jelasnya. (rex/jon)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img