spot_img
Saturday, April 26, 2025
spot_img

Cafe Wisata Gubuk Senja

Sensasi Makan Siang di Tengah Persawahan

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA – Ingin sensasi makan siang di tengah hamparan sawah? Kenapa tidak. Di Kabupaten Malang kini bermunculan cafe-cafe di tengah sawah. Salah satunya Cafe Wisata Gubuk Senja, yang terletak di desa Tangkilsari, Kecamatan Tajinan.

‘’Makanannya sih, cukuplah. Seperti cafe umumnya. Tapi, suasananya lain dari pada yang lain. Makan di tengah sawah. Itu yang tidak ada di cafe lain,’’ tutur Sri Rahayu, pengunjung asal Surabaya.

-Advertisement- HUT

Sesuai namanya, tempat makannya dibangun di areal persawahan. Agar nuansanya benar-benar ndeso, bentuk bangunannya dipilih model jogloan. Ada kurang lebih 14 unit joglo. Tapi, siang itu, ramai sekali. Hampir semua joglo terisi pengunjung. Utama sekali kaum ibu-ibu.

Menunya macam-macam. Aneka sambelan dan penyetan ada semua. Minumannya juga aneka macam. Harganya sangat ringan sekali untuk kantong. Mulai harga Rp 10 ribu sampai paling mahal Rp 20 ribu. Karena ingin menjaga cita rasa masakannya, makanan baru disiapkan jika pesanan sudah ada. Dibutuhkan waktu kisaran 30 menit untuk menunggu menu makanan terpesan.

Malang Posco Media

‘’Betul. Memang agak lama. Karena semua baru dimasak setelah ada pesanan,’’ tutur kasir Cafe Gubuk Senja. Sembari menunggu inilah pengunjung bisa berselfi ria dengan latar belakang hamparan sawah yang tengah menghijau.

Untuk mencapai Cafe ini dari kota Malang cukup 30 menit saja. Sayang, akses masuk ke cafe dari jalan raya Tangkilsari cukup kecil. Hanya cukup satu mobil saja. Tidak ada persimpangan. (avi/bua)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img