MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Mencoba sensasi menikmati minuman susu yang berbeda, Es Susu Indonesia hadir di Malang. Sebagai brand yang menggunakan susu sebagai bahan utamanya, terdapat berbagai varian yang ditawarkan. Brand tersebut baru saja membuka outlet terbarunya di Landungsari.
“Kami memang spesialis untuk produk-produk minuman dari susu. Jadi banyak varian rasa yang kami hadirkan. Bahan yang kami gunakan juga berasal dari susu premium. Untuk bulan ini kami sediakan promo khusus,” tutur Karyawan Es Susu Indonesia outlet Landungsari, Akbar Syaputra kepada Malang Posco Media, kemarin.
Masih dalam suasana grand opening yang dilakukan pada Februari lalu, Es Susu Indonesia memberikan promo khusus bagi para konsumennya. Promo tersebut berlaku mulai mulai 6 Maret hingga 8 Maret 2023
“Setiap pembelian satu produk signature kami, akan ada satu cup free yang diberikan kepada konsumen,” jelasnya.
Dijelaskannya, Strawberry Cheese Cake dan Avocado Choco Crunch menjadi menu andalan yang banyak diminati oleh konsumen. Terdapat lebih dari 20 varian rasa yang dihadirkan di Es Susu Indonesia. Dari segi harga juga cukup terjangkau.
“Pasaran dari produk kita memang kebanyakan ditujukan kepada mahasiswa. Sehingga harganya pun kami sesuaikan agar dapat terjangkau di kantong mahasiswa,” ucapnya.
Berbagai varian produk dari Es Susus Indonesia dibandrol dengan harga mulai dari Rp 5 ribu hingga yang paling tinggi hanya Rp 13 ribu saja. Selain menawarkan berbagai produk minuman es susu, juga terdapat snack yang dapat dinikmati konsumen.
“Kami baru saja melaunching produk bakso aci untuk pelengkap dari minuman-minuman Es Susus Indonesia. Semuanya dapat diorder secara offline dengan datang langsung ke lokasi atau bisa juga memesan melalui marketplace seperti Go Food ataupun Grab Food,” tandasnya. (adm/aim)