Jempin: Seremonial Pelantikan Pejabat Wewenang Pemprov Jatim
Malang Posco Media, SURABAYA – Pemprov Jatim sangat menyesalkan tindakan Pemkot Batu terkait beredarnya undangan gladi bersih dan pelantikan Pj Walikota Batu. Sebab, opsi membuat dan mengundang acara kenegaraan seperti itu ada di tangan Pemprov Jatim.
“Saya tidak tahu, kalau ada undangan begitu (gladi dan pelantikan). Saya justru tahu dari Anda,” kata Jempin Marbun SH., MH, Kepala Biro Pemerintahan Pemprov Jatim kepada Malang Posco Media (MPM), Minggu malam.

Dikatakan Jempin, undangan gladi dan pelantikan kepala daerah lazimnya dilakukan setelah terbit SK Mendagri tentang siapa pejabat yang akan dilantik. Jika belum ada SK Mendagri tidak mungkin diagendakan acara resmi seperti itu.
“Lho, dasarnya apa Pemkot Batu mengedarkan undangan itu. Wong SK Pj Walikota Batu belum ada,” ungkap Jempin bernada kesal.
Sementara itu dari data yang dimiliki MPM, Pemkot Batu melalui Surat Nomor 005/4115/422.011/2022 tertanggal 23 Desember meminta staf ahli, asisten, Kasatker, camat dan lurah se Kota Batu agar hadir di Surabaya tanggal 26 s/d 27 Desember 2022.
Kehadiran mereka diperlukan dalam kaitan pelaksanaan Gladi Bersih dan Pelantikan Pj Walikota Batu di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Rinciannya Senin, 26 Desember 2022 digelar Gladi Bersih pelantikan Pj Walikota Batu, pukul 18.00 sampai selesai.
Setelah gladi bersih, mereka akan diajak silaturahim dengan Walikota dan Wakil Walikota yang telah habis masa jabatannya di Grand Dafam Hotel Jl. Kayoon Surabaya, jam 19.00 sampai selesai.
Esok harinya, jam 10.00 wib semuanya diajak ke Gedung Grahadi Surabaya untuk menghadiri pelantikan Pj Walikota Batu dengan pakaian full dress. Surat diteken langsung Zadim Efisiensi dengan stempel basah.
“Sampai detik ini, saya belum dapat petunjuk resmi dari bu gubernur untuk menggelar acara tersebut,” pungkas Jempin meyakinkan. (has)
Berita Tentang Batu Agropolitan Selain SK Mendagri Belum Turun, Sekdakot Batu Edarkan Undangan Pelantikan Pj Walikota Batu
Silakan Klik Link Berikut Ini: https://malangposcomedia.id/category/batu-agropolitan/