spot_img
Tuesday, July 1, 2025
spot_img

SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Menangkan Hibah Safety Center United Tractors

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Prestasi membanggakan kembali diraih SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen. SMK unggulan yang beralamat di JL. KH. Ahmad Dahlan No.34 Kepanjen (Kampus I) dan JL. Panji No.130 Kepanjen (Kampus II) ini berhasil memenangkan hibah Safety Center dari PT United Tractors Tbk (UT).

Melalui program SOBAT (Sekolah Binaan UT), PT United Tractors Tbk memperkuat komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. SOBAT merupakan program inisiatif keberlanjutan UT yang masuk dalam pilar CSR di bidang pendidikan atau UT for Education and Bright Future (UTFUTURE).

“Alhamdulillah, kami bersyukur SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen berhasil memenangkan hibah safety center dari United Tractors setelah melalui proses penilaian oleh Tim Pembina SOBAT Head Office terkait dengan berbagai aspek,” ungkap Puji Hartono, ST., Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Selasa (19/11).

SOBAT saat ini telah membina 1.614 sekolah yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia yang memiliki tujuan untuk membangun masa depan bangsa melalui program pembinaan dan pendampingan di berbagai level pendidikan sekolah di Indonesia. Satu di antaranya adalah SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen.

Malang Posco Media
SIMULATOR: Ari Yuga Aswara, M.Pd., Ketua Konsentrasi Keahlian Teknik Alat Berat SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen menjelaskan tentang simulator safety center.

Proses penilaian untuk mendapatkan hibah Safety Center ini dilakukan pada bulan Oktober hingga November 2024. SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen cukup beruntung sebagai sekolah terpilih di Indonesia yang berhasil mendapatkan hibah dengan nilai sekitar Rp 50 juta tersebut. Hibah safety center merupakan satu dari 14 program SOBAT.

Untuk 14 program SOBAT terdiri dari kurikulum dan metode pembelajaran, lomba keterampilan siswa, SOBAT competition, production based factory, training guru dan siswa, magang guru dan siswa, uji kompetensi siswa, sertifikasi dan kompetensi guru, budaya industri, rekrutmen UT School, kunjungan industri, alat peraga, standarisasi kelas dan workshop, serta safety center.

“Aspek yang dinilai, mulai dari aktif mengikuti 14 program SOBAT yang salah satunya safety center, dengan bukti laporan hasil implementasi program SOBAT yang telah berjalan satu tahun terakhir, memiliki hasil asessment SMK Bisa, di mana SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen adalah sekolah bintang 5 binaan Astra, dan mengumpulkan rencana penggunaan simulator safety center pada proses pembelajaran secara lengkap dan detail,” terang Ari Yuga Aswara, M.Pd., Ketua Konsentrasi Keahlian Teknik Alat Berat SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen.

“Bersyukur SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen ini bisa menerima Safety Center dari United Tractors, tentu sebuah kebanggaan tersendiri karena tidak banyak SMK yang dapat seperti ini. Safety Center ini bisa membantu pembelajaran K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) siswa SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen, nantinya ada di ruangan khusus,” lanjut Ari mengaku paket safety center dari United Tractors diterima Sabtu (16/11) lalu.

Safety center yang diterima SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen ini terdiri dari empat simulator. Yaitu simulator loto box, simulator tools display, simulator pasak terpental dan simulator angkat beban. Masing-masing simulator safety center ini memiliki fungsi yang cukup penting dalam memberi pembelajaran siswa tentang keselamatan kerja.

Simulator loto box atau simulator isolation system adalah sebagai pengamanan electrical system pada saat melakukan pekerjaan maintenance atau perbaikan pada unit. Sehingga saat mekanik melakukan pekerjaan maintenance atau troubleshooting, sebagai safety untuk menghindari terjadinya insiden yang tak diinginkan.

Simulator tools display digunakan untuk membedakan alat yang layak untuk alat berat dan alat yang tidak layak. Berikutnya simulator angkat beban atau material handling, berguna untuk mengajarkan siswa tentang ergonomi, mensimulasikan berat material dan beban, serta cara mengangkat benda dengan baik agar terhindar dari cedera.

Malang Posco Media
PRESTASI: Sederet piala dan penghargaan yang diperoleh SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen yang menjadi catatan prestasi untuk mendapatkan hibah safety center.

Terakhir simulator pasak terpental atau flying hazard merupakan simulasi pengamanan untuk alat-alat atau material saat mekanik melakukan pukulan pada komponen dengan menggunakan palu. Selain itu juga mensimulasikan hose atau slang terpental yang tidak aman. Semua simulator safety ini menjadi aset berharga bagi SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen. (bua/adv)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img