MALANG POSCO MEDIA, MALANG – SMP Kartika IV-9 Malang gelar peringatan Maulid Nabi dengan tajuk “Grebeg Mulud 1446 H” di halaman sekolah dan diikuti seluruh siswa dengan khidmat akhir pekan kemarin.
Kepala SMP Kartika IV-9 Malang, Didik Ismanadi, S.Pd., Gr. menyampaikan pentingnya peringatan Maulid Nabi sebagai sarana pembelajaran karakter Nabi Muhammad SAW yang dapat diambil hikmahnya oleh siswa.
“Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk peringatan penting bagi umat Islam untuk mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW dan diisi dengan berbagai kegiatan religius yang melibatkan seluruh siswa dan dewan guru,” ujarnya.
Acara diawali dengan khataman Alquran oleh 35 siswa dari perwakilan setiap kelas. Seluruh siswa mengenakan dress code seragam: bawahan hitam, atasan putih. Siswa putra mengenakan kopiah hitam. Sementara siswa perempuan mengenakan kerudung hitam. Hal ini menambah keseragaman dan kesan rapi kepada seluruh siswa.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pembacaan wirid “Huwal Habib”, yang dipimpin oleh beberapa dewan guru. Pembacaan wirid ini berlangsung dengan penuh kekhusyukan yang diikuti oleh seluruh peserta yang hadir. Kemudian dilaksanakan pembacaan sholawat Bil Qiyam, yang diiringi oleh tim Al-Banjari Nurul Mushthofa SMP Kartika IV-9 Malang. Suasana semakin meriah dan sakral dengan lantunan sholawat yang membawa semangat kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.
Sepanjang kegiatan, acara berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh antusiasme dari seluruh siswa. Kegiatan peringatan Maulid Nabi di SMP Kartika IV-9 Malang berlangsung dengan sukses dan khidmat. Kegiatan tersebut diharapkan tidak hanya sebagai ajang perayaan, tetapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan keimanan dan kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW, serta menanamkan nilai-nilai kebaikan kepada siswa.
“Alhamdulilah, seluruh kegiatan berjalan dengan lancar. Dalam do’a bersama, seluruh siswa diajak untuk memohon keberkahan dari peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW, serta memohon kebaikan dan keselamatan bagi seluruh warga sekolah,” imbuhnya
Sebagai penutup acara, diadakan kegiatan tukar besek antar siswa yang berisi nasi dan lauk. Tujuan dari tukar besek ini adalah untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan diantara siswa SMP Kartika IV-9 Malang. (hud/udi)