spot_img
Tuesday, June 17, 2025
spot_img

Sopir Ngantuk, Mobil Seruduk Rumah

Berita Lainnya

Berita Terbaru

MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Rombongan pemuda menggunakan mobil Toyota Kijang terlibat kecelakaan di Jalan Raya Genengan, Kecamatan Pakisaji, Senin (30/9) dini hari. Mobil menabrak bangunan rumah milik warga di tepi jalan raya hingga rusak parah.

Sejumlah pemuda dilarikan ke RSUD Kanjuruhan Kecamatan Kepanjen untuk menjalani perawatan intensif. Pemilik rumah yang tertabrak, Ika Rini mengatakan bila ia mendengar suara gemuruh dari depan rumahnya sekitar pukul 00.30.

“Posisi saya tidur di depan TV ruang tamu langsung dengar suara gemuruh, duarrr… seperti gempa,” kata Ika kepada Malang Posco Media saat ditemui. “Saya kaget. Mau keluar tapi tidak bisa. Karena di depan rumah sudah gelap, penuh debu semua,” sambung perempuan berusia 40 tahun itu.

Ia kemudian mendengar salah satu rombongan yang meminta tolong. Dikatakan Ika, bila saat mendengar suara minta tolong, ia masih tidak berani keluar lalu memberitahu perangkat desa adanya kejadian kecelakaan.

“Saat sudah banyak orang saya kemudian berani keluar rumah,” lanjutnya. Ika mengungkapkan bila salah satu rombongan dilihatnya mengalami pendarahan di wajah bagian mata kiri. Selain itu, pengemudi mobil dalam kondisi terjepit di kabin mobil.

“Evakuasi sopir yang kejepit sekitar satu jam baru bisa keluar. Sampai bapak-bapak itu mengeluarkan empat linggis,” bebernya sembari menyampaikan bila mobil Feroza miliknya yang terparkir juga tertabrak hingga penyok dan kaca pecah.

Selain menabrak bangunan rumah milik Ika, mobil rombongan pemuda juga menabrak pagar rumah milik warga bernama Liin yang di sebelah rumah Ika. “Rombongan pemuda semua. Katanya habis  dari acara makan-makan di Sumberpucung,” terangnya.

Anggota Unit Gakkum Satlantas Polres Malang yang datang ke lokasi kejadian kemudian melakukan olah TKP. Ika menambahkan bila dirinya tidak dapat menaksir kerugian yang dialami. Keluarga dari sopir mobil sudah bertemu musyawarah untuk bertanggung jawab ganti rugi.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Malang, Ipda Joko Taruna mengatakan pengemudi mobil Toyota Kijang, N 1831 FT yang kecelakaan itu dikemudikan Bintang Muhamad Tegar Syah, 18, tinggal di salah satu asrama TNI. Dia membawa tiga penumpang.

“Mobil melaju dari arah selatan ke utara. Sesampai di Jalan Raya Genengan Pakisaji mengalami slip out of control ke arah kiri. Diduga pengemudi mobil mengantuk sehngga menabrak kanopi dan bangunan rumah,” bebernya.

Pengemudi mobil, Bintang dan temannya Ahmad Ridlo Almu’in asal Krajan Kulon Desa Purworejo, Donomulyo dan Malik Fajar Ramadhan asal Dusun Pijiombodo Desa/Kecamatan Wonosari terluka dilarikan ke RSUD Kanjuruhan Kepanjen. Mobil yang terlibat kecelakaan yang mengalami kerusakan kemudian dievakuasi dengan cara diderek. (den/mar)

Berita Lainnya

Berita Terbaru

- Advertisement -spot_img