MALANG POSCO MEDIA, MALANG – Bagi Daniar Ayu Sandra, melepas penat setelah kesibukan sebagai Sales Admin di Gets Hotel Malang adalah hal penting. Musik dan kuliner menjadi dua hal yang selalu ia andalkan untuk merelaksasi pikiran dan tubuh, terutama di akhir pekan.
“Kadang saat kerja pun saya mendengarkan musik. Rasanya langsung rileks dan lebih fokus. Nah, kalau ingin quality time, saya lebih suka berburu kuliner atau sekadar menikmati makanan favorit,” ujar Daniar kepada Malang Posco Media, kemarin.
Saat memasuki masa liburan, Daniar lebih memilih menghabiskan waktu bersama keluarga. Menurutnya, liburan tak harus jauh-jauh, karena di Malang sendiri sudah banyak destinasi yang menarik untuk dikunjungi.
Setelah sembilan tahun berkecimpung di dunia hospitality, Daniar mengaku banyak pengalaman dan pelajaran yang ia dapatkan. Dinamika kerja yang penuh tantangan memang bisa melelahkan, namun ia selalu berusaha menyisihkan waktu untuk melakukan hal-hal yang disukai agar tetap bersemangat.
“Benar-benar penting menyempatkan diri untuk menikmati hal yang kita suka di waktu luang. Itu cara terbaik untuk menjaga mood tetap baik setelah disibukkan dengan rutinitas kerja,” pungkasnya. (ica/aim)